Wujudkan Kepedulian Lingkungan dan Rumah Ibadah, Kainfolahtadam XIV/Hsn Pimpin Karya Bakti Satnonkowil

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Infolahtadam XIV/Hasanuddin melaksanakan Karya Bakti Aksi Pembinaan Teritorial satuan non Komando Kewilayahan (Satnonkowil) yang dipimpin langsung oleh Kepala Informasi dan Pengolahan Data Kodam (Kainfolahtadam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Kav Nurul Diyanto, S.Pd.

Kegiatan ini berlangsung di Masjid Quba, Jalan Tidung 3, Kel. Bonto Makkio, Kec. Rappocini, Kota Makassar, Kamis, (18/9/2025).

Karya bakti yang digelar bersama masyarakat setempat ini merupakan bagian dari program Triwulan III Tahun 2025 dengan mengusung tema “Karya Bakti TNI AD bersama membangun negeri untuk kesejahteraan masyarakat dan melestarikan lingkungan.”

Dalam kegiatan tersebut, personel Infolahtadam XIV/Hasanuddin bersama warga melaksanakan gotong royong dengan sasaran fisik, meliputi penggantian plafon kamar mandi, penggantian keramik pagar, pengecekan pagar tembok dan pintu pagar, serta pembersihan selokan dan halaman Mlmasjid. Selain itu, turut dilakukan kegiatan nonfisik berupa komunikasi sosial (Komsos).

Kolonel Kav Nurul Diyanto mengatakan, bahwa Infolahta Kodam sebagai satuan bagian pelaksana (Balak) Kodam melaksanakan kegiatan karya bakti dengan tujuan membantu desa binaan.

“Contohnya, hari ini kita melaksanakan kegiatan di sektor masjid, kampung, kamar mandi, dan fasilitas lainnya. Harapannya, masyarakat dapat melaksanakan ibadah dengan lebih baik dalam lingkungan yang bersih. Selain itu, juga menjadi wujud kepedulian TNI terhadap masyarakat sekitar. Melalui Karya Bakti, kita bisa bersapa-sapa, bekerja sama, serta mempererat silaturahmi antara TNI, masyarakat, dan para tokoh masyarakat,” ungkapnya.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi masyarakat lainnya, sehingga bersama-sama dapat melaksanakan kegiatan yang bermanfaat, baik untuk tempat ibadah maupun sarana umum lainnya,” tambahnya.

Anastasia (42) Warga RT 02, terharu dengan aksi yang dilakukan oleh prajurit TNI dalam hal ini personel Infolahtadam XIV/Hasanuddin. Ia pun menyampaikan rasa terima kasih atas kepedulian dan menjadikan sasaran karya bakti di salah satu masjid di lingkungannya.

“Saya warga RT 02 sangat berterima kasih kepada Bapak TNI khususnya, telah memilih dan menjadikan sasaran Karya Bakti di Masjid Quba wilayah RW 3, dimana telah bergotong royong memperbaiki bagian toilet, pengecatan, pemasangan keramik dan semua dibersihkan di wilayah sini. Terima kasih bapak TNI sudah bersilaturahmi dengan kami di sini, dapat membuat kami warga di sini lebih dekat dengan bapak-bapak TNI,” ujarnya. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Tawuran di Utara Kota Telan Korban, Munafri Gerak Cepat Koordinasi TNI–Polri

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bergerak cepat melakukan koordinasi menangani persoalan gangguan keamanan yang terjadi di wilayah utara Makassar. Beberapa rumah warga ludes terbakar setelah pecah tawuran dua kelompok pemuda di kawasan perkuburan Beroangin, Jalan Pannampu, termasuk di Sapiria Kecamatan Tallo, Kota Makassar, Selasa (18/11/2025) sore. Melalui koordinasi lintas sektor bersama TNI […]

Read more
Makassar SULSEL

Dorong Kota Kreatif, Munafri Matangkan Revitalisasi Pedestrian dan Ekspansi MCH

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Upaya Kota Makassar memperkuat identitasnya sebagai kota kreatif kembali dipacu. Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menegaskan bahwa transformasi ruang publik tidak boleh berjalan setengah hati. Melalui rapat koordinasi revitalisasi pedestrian dan perluasan Makassar Creative Hub (MCH) di sejumlah kecamatan, Selasa (18/11/2025), Munafri menekankan bahwa pembangunan kota harus menghadirkan ruang hidup yang inklusif, […]

Read more
Makassar SULSEL

Fraksi Demokrat Temui Wali Kota Munafri, Bahas Solusi Pengelolaan TPI Paotere

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Jajaran Fraksi Partai Demokrat DPRD Kota Makassar menyambangi Balai Kota, untuk membahas salah satu persoalan klasik yang tak kunjung menemukan ujung, yakni pengelolaan Tempat Pelelangan Ikan (TPI) Paotere. Pertemuan yang berlangsung pada Selasa (18/11/2025) itu menghadirkan suasana hangat namun sarat urgensi. Mereka melakukan pertemuan resmi dengan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin. Wali […]

Read more