Terkait Kasus Pengeroyokan Seorang Siswi, Polres Gowa Periksa 6 Saksi

GOWA,.EDELWEISNEWS.COM – Video terkait aksi kekerasan terhadap anak secara bersama-sama yang dialami oleh salah seorang pelajar SMA di Kabupaten Gowa berinisial AA (14) menjadi viral. Pengeroyokan diduga terjadi di Jalan Tun Abd Razak Kec. Somba Opu Kabupaten Gowa. Untuk itu, Unit PPA Sat Reskrim Polres Gowa bergerak cepat dengan mengamankan 4 orang terduga pelaku, Rabu (3/11/2021) pagi.

“Jadi dalam pemeriksaan ini, ada 4 orang terduga pelaku yang saat ini dimintai keterangan. Sementara korban yang merupakan siswa di salah satu sekolah di Kabupaten Gowa dan pelapor telah lebih dahulu diambil keterangannya,” ujar Unit PPA Satreskrim Gowa.

4 orang terduga pelaku dan korban tersebut masih berstatus pelajar yang berada di Kabupaten Gowa dan Makassar. Mereka saat ini menjalani pemeriksaan di ruangan Unit PPA Polres Gowa, setelah berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel, Napas, Peksos serta pihak sekolah.

Kasat Reskrim Polres Gowa AKP Boby Rachman, SH, S.I.K didampingi Kasi Humas Polres Gowa AKP Mangatas Tambunan membenarkan kejadian viralnya video kekerasan terhadap anak atau seorang siswi SMA.

“Benar, untuk kasus kekerasan terhadap anak yang dilakukan secara bersama-sama, kami telah menerima laporannya kemarin, Selasa (2/11) dan sekarang dalam proses,” ungkap Kasat Reskrim Polres Gowa saat melakukan Pressconfrence terkait kasus tersebut dihadapan awak media.

Lanjut AKP. Boby Rachman, saat ini pihaknya telah memeriksa 6 orang, dan 4 diantaranya pelajar yang diduga sebagai pelaku lalu seorang korban dan pelapor.

“Sebelum kasus ini kami tangani, terlebih dahulu kami juga berkolrdinasi dengan Bapas, Peksos, Dinas Pendidikan dan pihak sekolah karena korban dan terduga pelaku masih dibawah umur,” terang AKP Boby.

Sementara motif kejadian tersebut, kata Boby, masih dalam penyelidikan. Pihaknya saat ini tengah mengumpulkan keterangan dari ke 6 orang tersebut.

Sumber : Humas Polres Gowa

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa SULSEL

Pererat Sinergi, Kapoksahli Pangdam XIV/Hasanuddin Hadiri Peringatan Hari Jadi Gowa ke-705

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Kepala Kelompok Staf Ahli (Kapoksahli) Pangdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Musa David Marolop Hasibuan S.I.P, M.A.B menghadiri peringatan Hari Jadi Gowa ke-705 Tahun 2025, bertempat di Balla Lompoa, Jalan K.H. Wahid Hasyim, Kab. Gowa, Senin (17/11/2025). Peringatan ini berlangsung khidmat dan meriah, diwarnai dengan berbagai rangkaian kegiatan adat serta penampilan seni budaya lokal. […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota dan Wamen Luar Negeri Bahas Penguatan Wisata Bahari Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Senja yang turun perlahan di langit Pantai Losari menjadi saksi hangatnya jamuan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, bersama Wakil Wali Kota Aliyah Mustika Ilham saat menerima kunjungan Wakil Menteri Luar Negeri, Muhammad Anis Matta, Senin (17/11/2025) petang. Dengan suguhan kuliner khas Makassar yang tersohor kelezatannya, pertemuan ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Pemkot Makassar Percepat Finalisasi KUA-PPAS 2026, Semua Program Prioritas Pro Rakyat

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Pemerintah Kota Makassar, bersama DPRD Kota bergerak cepat menuntaskan finalisasi kesepakatan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Kota Makassar Tahun 2026. Langkah percepatan ini menjadi capaian tersendiri karena berhasil dirampungkan lebih awal dari target yang ditetapkan, yakni sebelum Desember 2025. Adapun estimasi alokasi dalam APBD Pokok 2026 […]

Read more