Dokter Keliling Prabowo Gandeng Relawan PRPS Berikan Pengobatan Gratis untuk Warga di Kampung Melayu

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Presidium Relawan Prabowo Subianto (PRPS) menggelar kegiatan pengobatan gratis di Kampung Melayu, Kelurahan Bukit Duri, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan, dalam rangkaian acara Keluarga Prabowo Menyapa, Kamis (24 Januari 2024).

Tim Dokter Keliling (Dokling) DPP Gerindra, yang telah menjalin kolaborasi dengan PRPS, turut serta dalam kegiatan ini. Mereka menugaskan tim dokter, perawat, dan peracik obat untuk memberikan pelayanan medis kepada sekitar 300 pasien dari pagi hingga sore hari. Selain pengobatan gratis, PRPS juga menyediakan tebus murah sembako seperti minyak goreng 1 liter dan membagikan susu kepada anak-anak.

“Mayoritas warga yang datang berobat menderita penyakit seperti asam urat, kolesterol, dan darah tinggi yang disebabkan oleh pola hidup. Pasien yang datang kebanyakan berusia antara 40 hingga 60 tahun ke atas,” ungkap Koordinator PRPS, Mitra Vinda.

Disamping pelayanan di tempat, tim Dokling juga melakukan kunjungan ke enam warga yang sakit dan berusia lanjut, sehingga tidak dapat hadir di lokasi pengobatan.

“Kami berharap kegiatan ini memberikan manfaat kepada warga masyarakat yang telah dikunjungi,” tambah Mitra Vinda.

Baksos ini dihadiri oleh beberapa anggota keluarga dari calon presiden Prabowo Subianto, termasuk kakak kandungnya Maryani Djojohadikusumo, sepupu-sepupu Mora Dharma, Mitra Vinda, Farah Tjindarbumi, dan keponakan Daniel Sunarhadi.

PRPS telah aktif sebagai relawan Prabowo sejak Juni lalu dan telah mengadakan kegiatan kesehatan di beberapa lokasi sepanjang masa kampanye. Kegiatan pengobatan gratis di Kampung Melayu menjadi penutup dari serangkaian kegiatan bersama Tim Dokling selama masa kampanye tersebut.

Penulis : Usman

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan : Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat (6 September 2024). Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur. Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan […]

Read more
Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Presiden Jokowi Resmikan RS Kemenkes Makassar, Danny Pomanto: RS Ini Miliki View yang Indah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto ikut mendampingi Presiden Indonesia Ir Joko Widodo meresmikan Rumah Sakit Kemenkes Makassar yang berlokasi di Kawasan Center Point Of Indonesia (CPI), Jumat (6/9/2024) sore. Peresmian RS Kemenkes Makassar ini ditandai penekanan tombol sirine oleh Presiden Jokowi dan didampingi Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, Pj Gubernur Sulsel […]

Read more
Makassar Nasional SULSEL TNI / POLRI

Pangdam XIV/Hsn Selaku Pangkogasgabpad, Melaksanakan PAM VVIP Kunker Presiden RI di Wilayah Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun, S.I.P, selaku Panglima Komando Tugas Gabungan Terpadu (Pangkogasgabpad), melaksanakan Pengamanan VVIP sekaligus mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Presiden RI Ir. H. Joko Widodo yang didampingi Ibu Hj. Iriana Joko Widodo beserta rombongan, Jumat (6/9/2024). Kunjungan tersebut dalam rangka melakukan Peresmian Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, yang […]

Read more