Perkuat Iman, TP PKK Kota Makassar Gelar Kajian Islam

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – TP PKK Kota Makassar terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat keimanan umat dengan menggelar kajian Islam, di Auditorium Kantor TP PKK Kota Makassar, Jumat (14//6/2024).

Ustaz Muhammad Yamin Mukhtar pun didapuk menjadi penceramah yang memberikan ilmu serta nasihat-nasihat yang bermanfaat.

Program Kajian Islam ini menjadi bagian integral dari program kerja Pokja I TP PKK Kota Makassar untuk mendukung visi dan misi Wali Kota Makassar Moh Ramdhan Pomanto dalam memperkuat nilai-nilai keagamaan di masyarakat.

Ketua TP PKK Kota Makassar Indira Yusuf Ismail menyampaikan, bahwa kegiatan kajian Islam ini tidak hanya menjadi wadah untuk meningkatkan pengetahuan agama, tetapi juga sebagai sarana mempererat silaturahmi antara anggota dan pengurus TP PKK, juga masyarakat.

“PKK sangat memperhatikan pembina kerohanian untuk pengurus dan masyarakat Kota Makassar. Ini program yang luar biasa. Banyak kesempatan pembinaan dan edukasi di PKK dan ini patut kita syukuri,” ucap Indira.

Fatmawati juga memberikan apresiasi yang tinggi terhadap inisiasi program kerja Pokja I ini. Menurutnya, kajian Islam ini menjadi salah satu kegiatan yang paling dinantikan oleh masyarakat.

“Terima kasih kepada Pokja I yang selalu memprogramkan pembinaan keagamaan ini dengan penuh dedikasi. Kegiatan ini telah menjadi platform penting untuk berbagi ilmu dan meningkatkan keimanan, serta memperkuat ukhuwah Islamiyah di antara kita,” tambahnya.

Melalui program Kajian Islam ini, diharapkan dapat membentuk karakter masyarakat yang lebih religius dan berakhlak mulia.

Kedepannya, TP PKK Kota Makassar akan terus berupaya untuk mengembangkan program-program keagamaan dan kegiatan sosial lainnya yang dapat memperkuat keimanan dan ketaqwaan umat.

Dengan demikian, visi misi Wali Kota Makassar untuk menjadikan Makassar sebagai kota yang baik untuk semua dapat terwujud. (Hms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

BPBD Makassar Gandeng Yonsipur dan PMI, Akhirnya Warga Buloa Nikmati Air Bersih Berkat Teknologi RO

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Keterbatasan peralatan tidak menjadi penghalang bagi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar untuk tetap hadir melayani masyarakat. Dalam upaya memenuhi kebutuhan air bersih warga terdampak, BPBD Kota Makassar menyalurkan bantuan air bersih di Kecamatan Tallo, Kelurahan Buloa, melalui kolaborasi lintas sektor yang berdampak nyata. BPBD Kota Makassar menggandeng Yon Zeni Konstruksi […]

Read more
Makassar SULSEL

Sidak di MGC, Munafri Dapati Pegawai Santai Merokok Saat Jam Kerja

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan ketegasan terhadap disiplin pegawai saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Mal Pelayanan Publik (MPP) yang berlokasi di Gedung Makassar Government Center (MGC) lantai 2, Selasa (13/1/2025). Munafri mendadak geram terhadap pegawai DPM PTSP di gedung Mal Pelayanan Publik (MPP). Pasalnya, saat melakukan sidak, orang nomor satu […]

Read more
Makassar SULSEL

Proyek RISE Jadi Andalan Makassar Atasi Sanitasi dan Banjir Perkotaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, memaparkan berbagai program unggulan Pemerintah Kota Makassar dalam menghadapi persoalan banjir, akses air bersih, sanitasi. Dan kontaminasi lingkungan perkotaan, di hadapan World Resources Institute (WRI) Ruan dan Program Penelitian RISE (Revitalizing Informal Settlements and Their Environment) Indonesia. Paparan tersebut disampaikan Munafri Arifuddin saat menghadiri wawancara singkat bersama […]

Read more