Tradisi Berpose di Kapal Perang Usai Shalat Idul Fitri di Lantamal VI Disambut Gembira Warga

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Moment ibadah sholat Ied di Lapangan Arafuru Mako Lantamal VI Makassar menjadi spesial bagi warga di kota ini. Pasalnya, usai shalat Ied, warga beramai-ramai mengunjungi Kapal Perang TNI AL sekedar untuk berpose dengan keluarga atau kerabat dan teman-teman, Senin (31/3/2025).

Satu persatu jamaah, baik sebelum dan sesudah sholat Ied, ramai-ramai berpose di kapal perang TNI AL yang terparkir di dermaga Layang Mako Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) VI Makassar. Umumnya yang banyak berpose di Kapal Perang adalah remaja, wanita dan anak-anak, karena pada dasarnya berpose dekat di atas kapal perang tidaklah mudah dilakukan oleh warga secara bebas.

Kesempatan warga Kota Makassar untuk sholat Idul Fitri di Mako Lantamal VI ini memang diberikan oleh Komandan Lantamal VI (Danlantamal VI) Makassar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S.E., M.Tr. Hanla, M.M., M.Han.,

Pada saat momentum itulah yang digunakan oleh warga untuk melihat dan mengabadikan berbagai macam Alutsista TNI AL yang ada di sekitar Mako Lantamal VI.

“Senang rasanya bisa berfoto di depan Kapal perang TNI AL, momen ini sangat jarang bagi kami warga Kota Makassar untuk dapat berkunjung ke tempat seperti ini, mengingat tidak boleh sembarangan orang yang boleh datang ke Mako Lantamal VI,” ujar Farhan, sembari meneruskan berpose bersama dengan keluarganya.

Selain di Kapal perang, warga juga banyak yang berselfie ria di Monumen Jangkar Jalesveva Jayamahe, penangkaran burung satwa langka dan Monumen Meriam. Moment seperti ini memang kerap dilakukan warga tiap tahunnya saat sholat Ied di Mako Lantamal VI. (Rilis)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Olahraga SULSEL TNI / POLRI

Atlet Kodam XIV/Hsn Ukir Prestasi di Ajang Maros Marathon 2025

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Atlet Kodam XIV/Hasanuddin kembali menunjukkan prestasi gemilang dalam ajang Maros Marathon 2025 yang berlangsung di Lapangan Palantikang, Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Minggu (6/7/2025). Kegiatan ini diikuti oleh ratusan peserta dari berbagai daerah dan komunitas lari nasional, dimana Kodam XIV/Hasanuddin mengirimkan personel terbaiknya yang tergabung dalam Atlet Triathlon Hasanuddin dengan Mayor Inf Syamsuddin […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Lantamal VI Dukung Mahasiswa KKN Kebangsaan XII Berlayar ke Pulau Kapoposang-Pangkep dengan KAL Suluh Pari II.6-60

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) VI Makassar memberikan dukungan penuh terhadap keberangkatan Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kebangsaan XII tahun 2025, dengan mengerahkan Kapal Angkatan Laut (KAL) Suluh Pari II.6-60 untuk mengantar peserta menuju lokasi KKN di Pulau Kapoposang, Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep), Sulawesi Selatan, Minggu (6/7/2025). Pelepasan mahasiswa KKN […]

Read more
Gowa SULSEL

Polres Gowa Gelar Patroli Gabungan Dalam Rangka Cipta Kondisi

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, Polres Gowa melaksanakan kegiatan Cipta Kondisi (Cipkon) di wilayah hukumnya pada Sabtu malam (5/7/2025). Kegiatan ini dipimpin oleh Ps. Kanit Turjawali Sat Samapta Polres Gowa, AIPTU Murtala Kadir, dengan melibatkan personel gabungan dari Kodim 1409/Gowa dan Dinas Perhubungan Kabupaten Gowa. Kegiatan Cipkon ini […]

Read more