MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Dirbinmas Polda Sulsel Kombespol Anang Triarsono, S.IK.,M.Si menyambangi station radio Venus di Jalan Palm Raya Makassar, Senin (17/11/2025).
Kedatangan Dirbinmas dalam rangka sosialisasi dan imbauan terkait Harkamtibmas di rubrik “Halo Makassar” yang dijadwalkan pukul 08.00 wita pagi.
Kehadiran Dirbinmas disambut oleh dua penyiar handal Erick Alamsyah dan Rachel yang bertugas pagi ini.

Disesi siaran Dirbinmas menjelaskan tentang pentingnya kolaborasi masyarakat dan polisi dalam menjaga keamanan suatu wilayah, hal ini yang menjadi dasar terciptanya FKPM.
“Keamanan itu kebutuhan kita bersama, dan tentunya polisi tanpa bantuan seluruh elemen masyarakat itu susah untuk bekerja, karena keamanan ini kan dinamis, ada yang menyangkut budaya, agama dan lain lain, nah polisi dalam menyelesaikan suatu masalah seperti ini tentunya butuh para ahli dalam bidang ilmunya masing masing,” ungkap Dirbinmas.
Tak lupa Dirbinmas juga mensosialisasikan program “Abbulo Sibatang”, metode penyelesaian masalah yang sedang di gagas pada saat ini, termasuk sistem pelaporan via barcode yang sudah dilaunching bulan Oktober kemarin.
Diakhir perbincangan Dirbinmas berharap kedepannya seluruh elemen masyarakat dapat ikut terlibat dan mengambil peran dalam menjaga dan memelihara keamanan dan ketertiban dilingkungan masing masing.
Penulis : Briptu_Fachry

