Kecamatan Kalaena Buka Posko Pengaduan dan Pencegahan Covid19

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Guna mencegah penyebaran wabah virus Covid – 19 di Kecamatan Kalena, Kabupaten Luwu Timur, atas inisiatif  Puskesmas Kalaena bekerjasama dengan Pemerintah Kecamatan dan Kapospol serta Babinsa Kecamatan Kalaena maka dibuka Posko Terpadu, Jumat (27/3/2020). Posko tersebut untuk kesiapsiagaan dan pencegahan virus corona menyebar Kecamatan Kalaena.

Posko berpusat di Lapangan Desa Kalaena ini akan dibuka sampai batas waktu yang tidak ditentukan.

Kepala Puskesmas Kalaena, Ernawati didampingi petugas Surveilans Daud Tonapa mengungkapkan, tujuan pembentukan posko ini adalah untuk meminimalisir penyebaran virus corona di wilayah Kecamatan Kalaena.

“Kita berharap dengan adanya posko terpadu ini,  penyebaran virus corona di Kecamatan Kalaena bisa diminimalisir,” harap Ernawati.

Posko terpadu ini dibuka setiap hari, mulai pukul 07.00-09.00, dengan menyasar penumpang bis antar kota dalam provinsi yang baru tiba di Kalaena, sedangkan untuk sore harinya dipusatkan di Pustu masing-masing desa, sasarannya adalah mobil penumpang minibus.

Adapun teknis pemeriksaannya adalah semua bis penumpang diarahkan ke lapangan Kalaena, selanjutnya penumpang dengan minibus melapor. Mereka dihimbau oleh pemerintah desa dan kecamatan untuk mendatangi posko pemeriksaan. Di posko pemeriksaan dilakukan wawancara dan edukasi, pemeriksaan kesehatan (suhu badan) bila ditemukan gejala, langkah selanjutnya adalah pemeriksaan lanjutan di Puskesmas Kalaena.

Selain itu, petugas Puskesmas Kalaena juga menyebarkan informasi dalam bentuk selebaran ke desa-desa, serta mengedukasi para pedagang di Desa Sumber Makmur oleh Camat Kalaena, dan Kepala Puskesmas serta pihak kepolisian.

Yang terlibat dalam kegiatan yakni Pemerintah Kecamatan Kalaena, Satpol dan Damkar Lutim, Puskesmas Kalaena, Kapospol, Tentara, Babinsa Kecamatan Kalaena yang didasarkan pada Surat Keputusan Camat Kalaena Nomor 19 Tahun 2020 Tentang Posko Terpadu Pengaduan dan Pencegahan Virus Corona Kecamatan Kalaena. (*)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Tingkatkan Akuntabilitas, Itjenal Laksanakan Taklimat Awal Reviu Laporan Keuangan Semester II 2025 di Kodaeral VI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Inspektorat Jenderal TNI Angkatan Laut (Itjenal) secara resmi melaksanakan Taklimat Awal Reviu Laporan Keuangan (LK) Unit Organisasi TNI AL Semester II Tahun Anggaran 2025 di wilayah Komando Daerah TNI Angkatan Laut VI (Kodaeral VI) pada hari Senin (26/01/2026). Kegiatan ini merupakan bagian dari siklus pengawasan tahunan untuk menjamin transparansi dan akurasi data […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Musrenbang Kecamatan Panakkukang 2026 Tekankan Pengurangan Sampah Organik

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kecamatan Panakkukang melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan pada Senin (26 Januari 2026) bertempat di Hotel Swiss-Belinn Makassar. Kegiatan ini menjadi forum strategis dalam menyerap aspirasi masyarakat untuk perencanaan pembangunan tahun mendatang. Musrenbang tersebut dihadiri oleh perwakilan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Dinas Perikanan dan Kelautan, Dinas Lingkungan Hidup, Anggota […]

Read more
Makassar SULSEL

Menata Kota dengan Keberanian, Ketegasan Munafri Dapat Dukungan Pengamat Kebijakan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Langkah Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, dalam menertibkan persoalan klasik perkotaan, mulai dari parkir liar, pasar ilegal, hingga penggunaan trotoar oleh pedagang kaki lima, dinilai sebagai pilihan suatu perubahan, diperlukan demi masa depan kota. Ketegasan tersebut kini mendapat dukungan dari pengamat kebijakan publik. Menurut mereka, penataan kota yang berorientasi pada ketertiban dan […]

Read more