Andi Ihsan, Muncul untuk Sulawesi Selatan

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Kiprah Andi Muhammad Ihsan sebagai  anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI asal Sulsel dipanggung politik tidak diragukan lagi. Hal ini tergambar dari visi misi yang dimiliki senator asal Sulsel tersebut.

Angin segar bertiup di Sulawesi Selatan ketika Andi Ihsan dilantik menjadi Pengganti Antar Waktu (PAW) terhadap Aziz Qahhar Mudzakkar  pada 11 April 2018 lalu. Kehadiran anak muda asal Bone tersebut diharap dapat memperjuangkan aspirasi rakyat Sulawesi Selatan. Apalagi dia dikenal dekat dengan beberapa pemimpin  daerah dan elite politik asal Sulsel.

Keinginan alumni pondok pesantren IMMIM Putra tahun 1990 ini dalam memajukan Provinsi Sulawesi Selatan dipertegas kembali dalam visi misi pencalonan anggota DPD RI dapil Sulsel untuk tahun 2019-2024. Dalam visinya,  nomor urut 24 ini menegaskan, akan menjadikan Sulawesi Selatan sebagai provinsi yang maju dengan memperjuangkan aspirasi rakyat Sulawesi Selatan  di DPD RI dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Sementara dalam 3 item misinya dia berjanji untuk menyalurkan dan memperjuangkan aspirasi rakyat Sulawesi Selatan untuk mewujudkan pembangunan yang adil dan sejahtera.  Misi kedua, akan memperjuangkan aspirasi dan kepentingan rakyat Sulawesi Selatan, terutama di bidang pertanian, peternakan, perikanan, perindustrian, dan misi ketiga, menjadikan semangat multikulturalisme untuk mewujudkan kehidupan beragama yang kondusif di Sulawesi Selatan.

Dengan tagline Muncul untuk Rakyat Sulawesi Selatan, sejumlah kalangan berharap pria kelahiran Pannyangkalang 6 Agustus 1971 ini benar-benar bisa memperjuangkan aspirasi rakyat Sulsel untuk kehidupan yang lebih adil dan sejahtera.

Profile

Nama lengkap    :    Andi Muh Ihsan
Tempat/tanggal lahir:    Pannyangkalang, 6 Agustus 71
Jenis Kelamin:    Laki Laki
Agama:    Islam
Status Perkawinan:  Belum menikah
Alamat Tempat Tinggal:    Jl Manurunge No 77 Bone
Riwayat pendidikan:
SD Negeri 6 Pannyangkalang, Gowa  (1978-1984)
Madrasahtsanawiyah, Pesantren Immim Makassar (1984-1987)
Riwayat pekerjaan:    Komisaris PT. Ludicrous  (2008-2013).

Penulis : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more
Makassar

TP PKK Kota Makassar Gelar SMEP di Kecamatan Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) program Sekretaris TP. PKK Kota Makassar digelar di Kecamatan Makassar, Minggu (17 November 2024). Tim PKK Kota Makassar mengevaluasi seluruh Pokja Kelurahan, setelah itu melanjutkan untuk menilai lorong Binaan PKK Kecamatan Makassar yang berlokasi di Lorong PKK, Jalan Maccini Raya, Kelurahan Maccini, Kecamatan Makassar.

Read more
Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more