Basarnas Bina Komunitas Pengendara Adventure Sulsel Teknik Pertolongan Pertama

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Upaya untuk memasyarakatkan SAR terus digalakan Basarnas, dengan menyasar komunitas-komunitas yang aktif di masyarakat. Kali ini komunitas pengendara adventure yang ada di Sulsel mendapat pembinaan teknik pertolongan pertama yang berlangsung di Malino, Gowa, Sulsel. Kegiatan itu dibuka pada Senin (4/12/2023) pagi.

Suhardi mewakili Direktur Bina Potensi Basarnas saat membuka kegiatan menyampaikan, bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai upaya memberikan pengetahuan kepada komunitas yang aktif di masyarakat tentang upaya pemberian bantuan darurat apabila terjadi di sekitar kita.

“Workshop ini tentunya kami harapkan mampu memberikan pengetahuan tambahan kepada kita semua, tentang hal apa yang perlu dilakukan ketika mendapati kondisi darurat di sekitar kita,” terang Suhardi.

Suhardi melanjutkan, kegiatan Pembinaan SAR Community ini dilaksanakan di beberapa kota di Indonesia. Basarnas Makassar mendapat kesempatan melaksanakan bersama Komunitas Pengendara Adventure dengan mengundang 3 organisasi, antara lain Suzuki Katana Jimmy Indonesia (SKIn), Indonesia Off Road Federation (IOF), dan Daihatsu Taruna Club (DTC).

Sebanyak 75 peserta dari organisasi mobil ini selama 2 hari akan mendapat materi pertolongan pertama.

“Utamanya aktifitas teman-teman kita yang sering di jalanan, perlu memahami teknik-teknik pertolongan pertama pada korban kecelakaan. Sehingga bisa memberi bantuan dan mengurangi risiko fatal saat membantu korban,” imbuhnya.

Adapun materi yang akan didapatkan peserta selama kegiatan, yakni menilai kondisi korban kecelakaan, cara pemindahan darurat korban yang benar, retusitasi jantung paru, dan cara menstabilkan korban sebelum ditangani lebih lanjut oleh tenaga medis.

“Semoga setelah kegiatan ini, Basarnas mendapat tambahan Potensi SAR yang memiliki keterampilan dalam memberi pertolongan pertama saat kondisi darurat maupun kecelakaan di jalan,” harap Suhardi. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Palopo SULSEL

Tunjukkan Komitmen, Pemprov Sulsel Gelontorkan Dana Rp 3,5 M untuk Pembangunan Lapangan Gaspa dan Dukungan UMKM

PALOPO, EDELWEISNEWS.COM. – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) menunjukkan komitmen kuatnya dalam mendukung pembangunan infrastruktur dan pengembangan ekonomi kerakyatan di daerah. Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, secara resmi menyerahkan dana sebesar Rp 3,5 miliar kepada Pemerintah Kota Palopo. Dana ini dialokasikan untuk dua prioritas utama yakni, pembangunan dan revitalisasi Lapangan Gaspa serta dukungan terhadap […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Munafri Dukung Gerakan Tertib Bahasa di Makassar, Tim Pengawasan Dibentuk

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan komitmennya dalam menjaga marwah bahasa Indonesia di ruang publik. Dukungan penuh diberikan terhadap pembentukan Tim Pengawasan Penggunaan Bahasa Indonesia yang digagas Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Sulawesi Selatan. Hal itu, ia sampaikan saat menerima audiensi dari Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Sulsel, Toha Machsum di […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Gubernur Sulsel Berkunjung ke RSUD Labuang Baji, Tekankan Peningkatan Akses dan Pelayanan Kesehatan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM  – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, bersama tim ahli bidang kesehatan melakukan kunjungan ke RSUD Labuang Baji pada Minggu pagi (6/7/2025). Kunjungan tersebut guna meninjau langsung kondisi terkini serta rencana pengembangan layanan dan infrastruktur rumah sakit.  Dalam kunjungan ini, Gubernur turut didampingi oleh Direktur UPT RSUD Labuang Baji, dr. Rachmawati Syahrir, Sp.KK., […]

Read more