Cabor Panjat Tebing Telah Tuntaskan 10 Kategori yang Dipertandingkan

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – 10 kategori dalam Cabang Olahraga (Cabor) Panjat Tebing telah selesai dilaksanakan. Juara dalam masing-masing kategori telah ditetapkan setelah melewati seleksi ketat yang berlangsung di Dinding Panjat Eiger Jalan Rappocini dan Dinding FTPI Makassar di Lapangan Emmi Saelan.

Nur Iksan selaku Ketua Panitia Cabor Panjat Tebing kepada Edelweisnews.com menuturkan, Kamis (25/4) ada empat kategori yang masuk babak final.

“Hari ini ada 4 kategori yang masuk babak final yakni, speed mix, speed U20 putra, lead perorangan putra dan boulder umum putra. Kemarin ada 6 kategori, jadi total 10 kategori untuk Cabor Panjat Tebing,” terang Iksan.

Perolehan medali untuk 4 kategori yang berlangsung Kamis (25/4) yakni, kategori Speed Mix medali emas diraih pasangan M. Sidiq dan Salsabila dari Kecamatan Rappocini, perak diraih Renaldi dan Nurul Syamsi dari Kecamatan Ujung Tanah, dan perunggu diraih pasangan Ali Hanafi dan Anggi R dari Manggala.

Sementara untuk Speed U20 Putra medali emas diraih Muh. Hajar Aswar dari Kec. Manggala, perak diraih Ziaulhaq Rusmin dari Manggala dan perunggu diberikan kepada Abdul Haris dari Kec. Mariso. Untuk Lead Perorangan Putra medali emas disabet oleh Muh. Hajar Aswat dari Manggala, medali perak diraih Renaldi dari Kec. Ujung Tanah dan perunggu diteriema Abdul Haris dari Kec. Mariso.

Untuk boulder Umum Putra medali emas diraih Renaldi dari Ujung Tanah, medali perak diraih Ziaulhaq Rusmin dari Manggala dan medali perunggu diraih Chaerul Akbar dari Tallo.

Penulis : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Maros SULSEL

Alumni Bintara TNI AD 1997 (Catur Perkasa) Gelar Syukuran HUT ke-28 di Maros

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Alumni Bintara TNI AD Angkatan 1997 “Catur Perkasa” Kodam XIV Hasanuddin menggelar syukuran HUT ke-28 di Kabupaten Maros, Sulawesi Selatan, Sabtu (19/4/2025). Syukuran ini menjadi momen penuh kehangatan yang diisi dengan nostalgia, silaturahmi, serta refleksi atas 28 tahun pengabdian kepada Negara dan Bangsa. Ketua Umum Alumni Catur Perkasa, Kapten Inf Muhammad Idrus, […]

Read more
LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
Makassar Maros SULSEL TNI / POLRI

Pangdam XIV/Hasanuddin Sambut Kunjungan Kerja Kasal di Makassar

MAROS, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno, menyambut langsung kedatangan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr. Opsla, bersama Ketua Umum Jalasenastri, Ny. Fera Muhammad Ali, bertempat di Base Ops Lanud Sultan Hasanuddin, Kabupaten Maros, Jumat (18/4/2025). Penyambutan berlangsung hangat dan penuh keakraban, serta turut dihadiri oleh unsur […]

Read more