Di Perpustakaan Amaliah Tamalate, Baca Buku dapat Snack Gratis

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Perpustakaan Umum Amaliah Kecamatan Tamalate punya cara sendiri untuk menarik minat pengunjung perpustakaan/ pemustaka, khususnya anak-anak agar gemar membaca dan berkunjung ke Perpustakaan. Melalui program MACCIS Gemar Membaca yang bekerjasama dengan warga masyarakat di Perumahan Taman Kayangan maka setiap anak yang membaca di perpustakaan bisa dapat snack gratis.

Menurut tenaga perpustakaan, Zulkarnain dan Arfan bahwa kegiatan ini sangat menarik minat anak-anak ke perpustakaan, bahkan anak-anak mengantri sejak pagi.

“Program MACCIS Gemar Membaca yang mulai kami galakkan di bulan Juli setiap hari Jumat bekerja sama dengan tokoh masyarakat dan tokoh agama, Rahmat Jalil dan atas dukungan warga di Perumahan Taman Kayangan. Waktunya kami buka pada pukul 09.00, tapi anak-anak sudah banyak antri sejak pagi. Akhirnya dibuat shift/ bergantian sesuai prosedur dari protokol kesehatan. Setelah membaca 30 menit di tempat yang disediakan, anak-anak bisa mendapatkan snack gratis berupa biskuit,” ungkapnya.

Perpustakaan Umum Amaliah Kecamatan Tamalate yang terletak di Baruga Amaliah, Jl. Danau Tanjung Bunga Kelurahan Maccini Sombala adalah salah satu perpustakaan binaan Dinas Perpustakaan Makassar dibawah tanggung jawab dan pengelolaan Pemerintah Kecamatan Tamalate. Program MACCIS Gemar Membaca atau akronim Maccini Sombala Gemar Membaca, adalah salah satu program khusus yang dilakukan oleh tenaga perpustakaannya yang bekerjasama dengan warganya ditl.tengah pandemi Covid-19. Program tersebut mendorong agar anak-anak, khususnya di Maccini Sombala tetap bisa gemar membaca.

Penulis : Tulus Wulan Juni

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

Jaga Stok dan Distribusi, Satgas Pangan Polda Sulsel Gencar Pantau Selama Ramadhan 2025

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Menjaga pasokan dan distribusi tetap terjaga, Satuan Tugas (Satgas) Pangan Polda Sulawesi Selatan terus mengintensifkan monitoring dan pengawasan terhadap ketersediaan serta stabilitas harga bahan pokok (Bapok) selama bulan suci Ramadhan 2025. Langkah ini dilakukan guna memastikan stok pangan tetap aman dan harga tetap stabil, sehingga masyarakat dapat menjalankan ibadah puasa dengan tenang, […]

Read more
Artikel Makassar SULSEL

Imajinasi Anak-Anak Tentang Kota Inklusi dan Berkelanjutan

Oleh: Rusdin Tompo (pemerhati isu hak-hak anak dan pegiat literasi) Pandangan mata saya seperti diajak melihat bangunan-bangunan kecil yang ditata apik, begitu saya memasuki ruang kegiatan acara Penutupan UK PACT Future Cities & Diseminasi Kajian di Kota Makassar, di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman 31, Makassar. Mata saya bagai disodorkan pameran karya seni dengan tawaran […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Grand Opening “Kedai Cendrawasih”: Rasa Autentik dalam Hangatnya Kebersamaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Kedai Cendrawasih” resmi dibuka pada hari Senin (10/3/2025) dalam sebuah acara grand opening yang berlangsung di Jalan Cendrawasih No. 432, Kota Makassar. Kedai ini merupakan milik Kepala Keuangan Kodam (Kakudam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Cku Agung Aristiono, yang menghadirkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa autentik. Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, […]

Read more