Hasil Survei CRC, 89,2% Masyarakat Merasa Aman Tinggal di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – PT Celebes Research Center (CRC) mencatat 89,2% masyarakat merasa aman dan nyaman tinggal di Kota Makassar.

Persentase tersebut berdasarkan hasil survei yang dirilis CRC perihal persepsi masyarakat terhadap Visi Misi Pemkot Makassar.

Dalam surveinya, peneliti CRC meminta persepsi masyarakat perihal aspek permasalahan di bidang infrastruktur dan isu sosial.

Seperti kondisi jalan raya di Kota Makassar di mana 77,8% masyarakat menilai baik. Begitu pula dengan kondisi jalan antar kecamatan 86% masyarakat menilai baik.

Selain infrastruktur, kondisi sosial juga dinilai baik. 84,5% publik berpersepsi baik terhadap kondisi tempat ibadah yang sering dikunjungi untuk beribadah.

Juga kondisi pasar, 79,3% masyarakat menilai baik atau nyaman berbelanja di pasar. 75% masyarakat menilai baik penanganan sampah di masyarakat.

“Yang dipersepsi sangat baik di Kota Makassar adalah kerukunan antar warganya. Angkanya mencapai angka 89,2%, hampir 90% masyarakat merasa Kota Makassar adalah kota yang rukun. Artinya damai dan tidak ada persoalan secara sosial,” kata Andi Syafrani Peneliti CRC dalam pemaparannya pada kegiatan Refleksi Akhir Tahun 2023 Pemerintah Kota Makassar, di Hotel Four Point by Sheraton, Rabu (27/12/2023).

Data itu juga sinkron dengan kondisi keamanan Kota Makassar yang mana 80,2% masyarakat menilai Kota Makassar saat ini dalam kondisi aman.

“Yang dianggap kurang Itu adalah listrik. Listrik adalah persoalan yang dipersepsi kurang baik,” tutupnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan : Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat (6 September 2024). Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur. Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Genjot PAD, Sekda Sulsel Jufri Rahman Minta Perseroda Optimalkan Pengelolaan Aset

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Jufri Rahman meminta agar Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) melakukan optimalisasi aset untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini sesuai dengan instruksi Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh. Hal tersebut disampaikan Jufri Rahman saat menerima audiensi Direktur Pengembangan Usaha dan Operasional PT Sulawesi Citra Indonesia (SCI) Perseroda […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel, Jufri Rahman Melepas Calon IPDN Angkatan XXXV Provinsi Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COMĀ – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, secara resmi melepas Calon Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXXV Provinsi Sulsel, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, kemarin, Jum’at (6 September 2024). Dalam sambutannya, Jufri Rahman menyampaikan Keputusan Rektor IPDN Nomor 800.1.2.2-354 Tahun 2024 tentang Peserta yang Dinyatakan Lulus Penentuan Kelulusan Akhir Pada Seleksi […]

Read more