Jokowi : Sembilan Anggota Pansel Calon Pimpinan KPK adalah Tokoh yang Kredibel

JAKARTA,EDELWEISNEWS.COM – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menilai sembilan anggota Panitia Seleksi (Pansel) Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) 2019-2023 yang telah ditetapkan merupakan tokoh-tokoh yang kredibel dan memiliki kapasitas. Jokowi mengatakan keputusan akhir siapa yang akan mengisi jabatan pimpinan KPK ada di tangan DPR.

“Saya kira pansel (calon pimpinan KPK) figur-figurnya sangat kredibel dan memiliki kapasitas untuk menyeleksi,” kata Jokowi saat melakukan kunjungan kerja ke Pasar Badung, Denpasar, Bali.

Seperti diketahui, pada Jumat (17/5) Presiden telah menandatangani Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 54/P Tahun 2019 tentang Pembentukan Panitia Seleksi Calon Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi Masa Jabatan Tahun 2019-2023. Pansel Capim KPK 2019-2023 ini dipimpin oleh Yenti Ganarsih, seorang akademisi, Dosen Fakultas Hukum Universitas Trisakti.

“Kita harapkan ini kan panitia seleksi, beliau-beliau ini yang menyeleksi calon ketua, komisioner di KPK. Serahkan pada pansel,” ujarnya dikutip dari siaran resmi Istana.

Meski Pansel tersebut memiliki kewenangan untuk menyeleksi, Presiden mengatakan bahwa keputusan akhir siapa yang akan menduduki jabatan pimpinan KPK ada di tangan DPR.

“Tapi nanti tahap akhir ada di DPR. Kita hanya menyiapkan panitia seleksinya. Diharapkan yang terpilih nanti betul-betul yang terbaik dan diserahkan ke DPR supaya diseleksi lagi baru keluar,” ungkapnya.

Presiden mengaku tidak meminta Pansel untuk mencari figur tertentu untuk Pimpinan KPK. Karena memang fokusnya masih di pencegahan dan penindakan.

“Enggak enggak, yang penting tekanannya memang saya kira sama di pencegahan, di penindakan ya,” katanya. (ro)

Editor : Salsabila

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta Nasional

Usai Sidang Kabinet Paripurna, Presiden Prabowo Subianto Berbuka Puasa dengan Jajaran Kabinet Merah Putih

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Usai sidang kabinet paripurna (SKP), Presiden Prabowo Subianto berbuka puasa bersama dengan jajaran Kabinet Merah Putih, Jumat (21/03/2025), di Istana Kepresidenan Jakarta. Momen ini menjadi ajang untuk mempererat kebersamaan dan sinergitas di antara jajaran pemerintah. Dalam momen kebersamaan ini, turut hadir Ustaz Adi Hidayat (UAH) yang memberikan tausiah mengenai keutamaan puasa. Dalam […]

Read more
Jakarta Nasional

Kapolri-Panglima TNI Sepakat Investigasi Kasus Penembakan Personel hingga Tuntas

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto sepakat untuk menginvestigasi insiden penembakan anggota Polri oleh oknum personel TNI di Kabupaten Way Kanan, Lampung. Kapolri dan Panglima TNI berjanji bakal mengusut kasus hingga tuntas. “Saya kira hari ini Pak Kapolda dan Pak Danrem sedang terus melakukan investigasi. Saya […]

Read more
Jakarta Nasional

Kapolri Tetapkan Status Gugur dan Berikan KPLB Anumerta Terhadap 3 Personel

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Kepolisian Republik Indonesia (Polri) menyampaikan duka mendalam atas gugurnya tiga personel terbaik dalam menjalankan tugas sebagai abdi masyarakat di Way Kanan, Lampung. Ketiga personel yang gugur adalah: Jenazah ketiga personel telah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Lampung untuk proses autopsi dan penyelidikan lebih lanjut. Proses autopsi telah selesai dilaksanakan tadi malam. […]

Read more