Kapolda Sulsel Pimpin Sertijab Pejabat Utama dan 4 Kapolres

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kapolda Sulawesi Selatan Irjen Pol Andi Rian R. Djajadi memimpin serahterima jabatan pejabat utama dan Kapolres jajaran Polda Sulsel bertempat di Aula Andi Mappaodang, Mapolda Sulsel, Sabtu (6/1/2024).

Pejabat yang melaksanakan serahterima jabatan diantaranya, Kabidlabfor Polda Sulsel, Kapolres Luwu Utara, Kapolres Bantaeng, Kapolres Jeneponto dan Kapolres Bulukumba.

Kapolda Sulsel menyebut, sertijab ini bertujuan untuk penyegaran diinstitusi kepolisian dan juga dilaksanakan dalam rangka pembinaan karier anggota Polri yang berdedikasi dan berkinerja baik.

“Selamat datang, selamat bertugas di Polda Sulsel, semoga dapat memimpin secara visioner, arif dan bijak serta humanis,” kata Kapolda di hadapan pejabat baru.

Adapun pejabat yang diserahterimakan diantarnya, Kabilabfor Polda Sulsel yang sebelumnya dijabat Kombes Pol I Nyoman Sukena, SIK digantikan Kombes Pol Wahyu Marsudi, M.Si.

Sedangkan jabatan Kapolres yang dirotasi sebanyak 4 yakni Kapolres Jeneponto, Kapolres Luwu Utara, Kapolres Bantaeng dan Kapolres Bulukumba.

“Saya harapkan dukungan dan kerja sama dengan rekan-rekan sekalian dengan satu visi dan misi dalam mengelola Polda Sulsel yang kita cintai ini, khususnya dalam memetakan berbagai ganguan kamtibmas menjelang Pemilu 2024,” kata Kapolda menutup sambutannya.

Usai pelaksanaan sertijab dilanjutkan kenal pamit yang dihadiri pejabat dan bhayangkari. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF SULSEL Wajo

DPRD Kabupaten Wajo Ajukan Dua Ranperda Inisiatif Melalui Rapat Paripurna

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – DPRD Kabupaten Wajo mengajukan 2 Ranperda inisiatif melalui rapat paripurna yang digelar di Gedung DPRD Wajo Lantai II, Jumat (26/7/2024). Kedua Ranperda inisiatif tersebut yakni, Perubahan Kedua atas Perda Nomor 6 Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah yang Usul Inisiatif Komisi I DPRD Kab. Wajo dan Fasilitasi Pendidikan Pondok Pesantren […]

Read more
Makassar SULSEL

Disbud Persembahkan Tari Bunga Buttayya, Kisahkan Perempuan dan Makassar di F8

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dinas Kebudayaan Kota Makassar kembali memeriahkan event Makassar International Eight Festival & Forum atau F8 di Panggung Utama F8, Kawasan Tugu MNEK, CPI, Jumat (26 Juli 2024). Disbud Makassar menampilkan Tari Bunga Butayya yang menggambarkan karakter perempuan dan Makassar. Yang mana dua kata tersebut memiliki entitas yang tak bisa dipisahkan. Sosok perempuan […]

Read more
Makassar SULSEL Wajo

LSKP Bekerja sama Dinkes Kabupaten Wajo Gelar Bimtek Evaluasi Standar Pelayanan Minimal

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Lembaga Studi Kebijakan Publik (LSKP) mengadakan Bimbingan Teknis Evaluasi Standar Pelayanan Minimal (SPM) Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo Tahun Anggaran 2024 di Hotel M Regency Makassar dari tanggal 25 hingga 26 Juli 2024. Dr. drg. Hj. Armin, M. Kes, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Wajo mengatakan, Bimtek ini untuk meningkatkan kualitas layanan kesehatan dan […]

Read more