Lies F Nurdin Berharap Optimalisasi Posyandu Dapat Bantu Entaskan Stunting di Sulsel

MAKASSAR,.EDELWEISNEWS.COM – Lies F Nurdin selaku Ketua TP PKK Provinsi Sulawesi Selatan menghadiri pembukaan Pembinaan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga dalam Peningkatan Derajat Kesehatan dan Pelestarian Lingkungan Hidup Angkatan III, Jumat(8/11/2019).

Kegiata bertemakan Penguatan Posyandu dengan Pemberdayaan Masyarakat dalam Pencegahan Stunting di Ruangan Silver, Grand Asia Hotel.

Pada pembukaan yang juga dihadiri oleh Ashari Fakhsirie Radjamilo selaku Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Prov. Sulsel, Lies menyampaikan apresiasinya terhadap perwakilan TP PKK Kabupaten/ Kota di Sulawesi Selatan yang berkesempatan hadir pada acara ini.

“Alhamdulillah hari ini kita bisa hadir mengikuti dan menambah wawasan kita sebagai Pokja 4 dari PKK. Semua yang datang di sini tujuannya untuk meningkatkan kualitas taraf hidup masyarakat kita,” ucap Lies.

Dosen dari Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan Unhas ini mengatakan, bahwa kehadiran Posyandu sangat penting bagi masyarakat, serta dapat membantu mengentaskan stunting di Sulawesi Selatan.

“Mudah-mudahan semua posyandu di Kabupaten/ Kota aktif. Tetapi yang saya baca di datanya di sini itu ada sekitar 9.600 posyandu se-Sulsel, tapi yang aktif cuma sekitar 7.000 posyandu. Jadi tugas kita lah sebagai Pokja 4 untuk keliling di mana itu yang harus kita support,” jelas Lies.

Lebih lanjut, terkait dengan stunting Lies mengatakan, bahwa pada tahun 2020 sudah disiapkan dana sekitar seratus juta rupiah per kabupaten/ kota yang dikhususkan untuk mengentaskan stunting.

“Saya harap ibu-ibu yang hadir di sini akan kembali ke daerahnya masing-masing dan semoga 80% bisa diserap ilmunya dari sini. Saya minta tolong untuk membagikan ilmunya yang didapat hari ini kepada rekan-rekan di daerah,” imbau Lies.

Acara pembinaan ini sudah berlangsung sejak Kamis, 7 November 2019 dan akan dilanjutkan hingga Sabtu, 9 November 2019. Sejumlah narasumber profesional juga diundang untuk mengisi kegiatan pembinaan ini. Di antaranya ialah dr. Haeriyah Bohari yang menyampaikan tentang Pertumbuhan dan Perkembangan Otak Janin dan Anak, serta dr. Aminuddin Syam, S.Km., M.Kes., M. Med,Ed yang menyampaikan materi tentang Komunikasi Antar Pribadi Mendukung Perubahan Perilaku. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lurah Bakung Gelar Rapat Persiapan Pemilu Raya RT/RW se – Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar baru saja menggelar rapat persiapan pemilihan Ketua RT dan Ketua RW se-Kota Makassar yang akan digelar dalam waktu dekat, Sabtu (15/11/2025). Rapat persiapan Pemilu Raya tersebut dihadiri oleh Lurah Kelurahan Bakung, Nani Handayani, SH, Kasi Pemerintahan, Binmas, Babinsa, staf Kelurahan, tokoh masyarakat, dan para Pjs Ketua […]

Read more
Makassar SULSEL

Bunda Pustaka SD Negeri Borong dan PMI Makassar Gelar Donor Darah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Berani Donor Darah, Berani Berbagi Kehidupan.” Begitulah bunyi poster kegiatan donor darah yang disebarkan oleh pengurus Bunda Pustaka SD Negeri Borong di grup sekolah dan media sosial. Kegiatan donor darah oleh Bunda Pustaka yang mendapat dukungan Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, M. Amin Syam, S.Pd, Gr ini diadakan di Perpustakaan Gerbang […]

Read more
Bulukumba SULSEL

Sore Bercerita #5 — Pengajian Seni Bersama Dr. Sumbo Tinarbuko : Story Telling

BULUKUMBA, EDELWEISNEWS.COM – Pada pertemuan kali ini, ruang virtual Sore Bercerita kembali dibuka seperti halnya sebuah galeri yang menerima kedatangan pengunjungnya. Pukul 17.00 hingga 18.10 Wita, pengajian seni DKV bersama Dr. Sumbo Tinarbuko berlangsung sebagai sebuah ritual pengetahuan yang terawat, menghadirkan tema story telling sebagai medium penting dalam desain komunikasi visual (14 November 2025). Dr. […]

Read more