Pekan Terakhir Gerakan Makassar Salat Subuh Berjemaah di Bulan Ramadan, Danny Pomanto Bayar Zakat Lewat Baznas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto menyerahkan zakat mal atau harta lewat Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Makassar.

Penyerahan secara simbolis dilakukan pada momentum Gerakan Makassar Salat Subuh Berjamaah (GMSSB), di Anjungan City Of Makassar, Sabtu (15/4/2023).

Tidak hanya Wali Kota Danny Pomanto, Wakil Wali Kota Fatmawati Rusdi hingga Sekda M Ansar juga menyerahkan zakat lewat Baznas.

Langkah tersebut sejalan dengan imbauan Presiden Indonesia Jokowi yang meminta kepada pejabat pemerintah membayar zakat lewat Baznas agar pengelolaannya lebih transparan.

“Zakat paling afdol kalau kita serahkan langsung kepada orang-orang yang membutuhkan,” kata Danny Pomanto.

Pada momentum tersebut, Danny Pomanto juga menyerahkan lewat Baznas zakat dari ASN Pemkot Makassar sebesar Rp187 juta.

Sedangkan infaq Pemkot Makassar Rp147 juta diserahkan Wakil Wali Kota Fatmawati Rusdi.

Ada juga penyerahan bantuan 4.000 paket sembako yang akan disalurkan kepada Satgas Kebersihan, Satgas Drainase, dan Penggali Kubur di Kota Makassar.

Sementara penyaluran zakat Rp612 juta untuk kaum dhuafa se-Kota Makassar diserahkan secara simbolis Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Mokhamad Ngajib.

Pada kesempatan ini, Danny Pomanto juga mengimbau seluruh masyarakat untuk melakukan infaq, zakat, dan sedekah di bulan Ramadan.

“Jadi mari kita menyempurnakan amaliah Ramadan kita dengan infaq, zakat, dan sedekah,” tutupnya. (Ril)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

SD Negeri Borong Makassar Rangkaikan Penerimaan Rapor dan Peringatan Hari Ibu 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ada yang berbeda dalam penerimaan rapor di SD Negeri Borong, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, Jumat (20 Desember 2024). Penerimaan laporan pendidikan semester ganjil Tahun Ajaran 2024-2025 ini, dirangkaikan dengan peringatan Hari Ibu. Selain itu, untuk pertama kalinya, Muhammad Agus, S.Pd, Gr, memberi sambutan dalam kapasitas sebagai Plt Kepala UPT SPF SD Negeri […]

Read more
Makassar SULSEL

Titik Lokasi Banjir di Sulsel Terus Bertambah, Basarnas Makassar Terjunkan Tim Evakuasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Titik lokasi banjir di Sulsel terus bertambah, seiring dengan hujan yang terus mengguyur Provinsi Sulawesi Selatan dan sekitarnya sejak pagi hingga malam hari. Titik banjir terjadi di Kota Makassar dan beberapa kabupaten, seperti Maros, Pangkep, Barru dan Soppeng. “Laporan permintaan bantuan evakusi yang masuk ke Basarnas sampai hari ini, Sabtu (21 Desember […]

Read more
Makassar SULSEL

Dinas PU Berpartisipasi dalam Family Gathering yang Digelar Pemkot Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar turut berpartisipasi dalam kegiatan Family Gathering yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar di Lapangan Karebosi, Sabtu (21/12/2024). Kegiatan ini dibuka oleh Wali Kota Makassar Danny Pomanto, dan bertujuan untuk meningkatkan sinergitas serta mempererat silaturahmi antar-pegawai di lingkungan Pemkot Makassar. Berbagai rangkaian acara menarik memeriahkan […]

Read more