Pemprov Sulsel Komitmen Sukseskan Hari Aksara Internasional

MAKASSAR,EDELWEISNEWS.COM – Provinsi Sulawesi Selatan akan menjadi tuan rumah penyelenggaraan Hari Aksara Internasional (HAI) ke-54, pada 8 September 2019 mendatang. Rapat dan pembahasan lanjutan dilakukan terkait persiapan kegiatan tersebut di Ruang Sekprov Sulsel, Rabu (31/7).

Sekprov Sulsel, Abdul Hayat Gani optimistis acara ini bisa berjalan dengan sukses. “Kita optimistis dapat mensukseskan, bagaimana pun ini kegiatan Internasional dan kita tuan rumah,” kata Abdul Hayat.

Lanjut Abdul Hayat, sudah menjadi komitmen pemprov/pemkab se – Sulsel untuk meningkatkan kesadaran literasi. Termasuk kabupaten/kota, dalam hal pengentasan buta aksara.

“Paling tidak kabupaten/kota itu lebih konsen lagi mengurus wilayah dengan memacu meminimalkan buta aksara di Sulsel,” sebutnya.

Sebelumnya, Pemprov Sulsel melalui Kepala Dinas Pendidikan Irman YL menyatakan kesiapan untuk mensukseskan kegiatan yang digelar di seluruh dunia ini.

“Kita bersyukur karena pemerintah pusat menunjuk Pemerintah Sulsel sebagai tuan rumah Hari Aksara Internasional 2019. Pemprov Sulsel dalam hal ini Pak Gubernur, mengapresiasi dan siap melaksanakan Hari Aksara Internasional di Sulsel. Siap melaksanakan dan mensukseskan mudah-mudahan bisa terlaksana sesuai dengan standar yang telah dituangkan di dalam norma,” tutur Irman.

Penunjukkan Sulsel sebagai tuan rumah Hari Aksara Internasional ke-54, tidak lepas dari komitmen pemerintah provinsi bersama pemerintah kabupaten/kota meningkatkan kesadaran literasi di Sulsel.

Diketahui, Hari Aksara Internasional adalah sebuah event Internasional yang disepakati dan diperingati oleh negara-negara anggota PBB setiap 8 September. Event ini dimulai pada tahun 1956 oleh Unesco sebagai wujud komitmen dunia Internasional memberantas buta aksara di dunia. (hum)

Editor: Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Palopo SULSEL

Tunjukkan Komitmen, Pemprov Sulsel Gelontorkan Dana Rp 3,5 M untuk Pembangunan Lapangan Gaspa dan Dukungan UMKM

PALOPO, EDELWEISNEWS.COM. – Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) menunjukkan komitmen kuatnya dalam mendukung pembangunan infrastruktur dan pengembangan ekonomi kerakyatan di daerah. Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, secara resmi menyerahkan dana sebesar Rp 3,5 miliar kepada Pemerintah Kota Palopo. Dana ini dialokasikan untuk dua prioritas utama yakni, pembangunan dan revitalisasi Lapangan Gaspa serta dukungan terhadap […]

Read more
Makassar SULSEL

Wali Kota Munafri Dukung Gerakan Tertib Bahasa di Makassar, Tim Pengawasan Dibentuk

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menunjukkan komitmennya dalam menjaga marwah bahasa Indonesia di ruang publik. Dukungan penuh diberikan terhadap pembentukan Tim Pengawasan Penggunaan Bahasa Indonesia yang digagas Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Sulawesi Selatan. Hal itu, ia sampaikan saat menerima audiensi dari Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Sulsel, Toha Machsum di […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Gubernur Sulsel Berkunjung ke RSUD Labuang Baji, Tekankan Peningkatan Akses dan Pelayanan Kesehatan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM  – Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman, bersama tim ahli bidang kesehatan melakukan kunjungan ke RSUD Labuang Baji pada Minggu pagi (6/7/2025). Kunjungan tersebut guna meninjau langsung kondisi terkini serta rencana pengembangan layanan dan infrastruktur rumah sakit.  Dalam kunjungan ini, Gubernur turut didampingi oleh Direktur UPT RSUD Labuang Baji, dr. Rachmawati Syahrir, Sp.KK., […]

Read more