Prof Williams Puji Komitmen Bupati Lutra Perangi Sampah Plastik

 Prof Williams saat meninjau sungai Masamba, Senin (20/1/2020).

LUWU UTARA, EDELWEISNEWS.COM – Komitmen Bupati Indah Putri Indriani dalam memerangi penggunaan sampah plastik di Luwu Utara tak perlu diragukan. Di mana-mana, dalam berbagai kesempatan, ia selalu mengkampanyekan pengurangan sampah plastik. Dan imbauan tersebut direspon masyarakat dengan bergerak bersama memerangi penggunaan sampah plastik.  

Professor asal Kanada, Prof. Williams, saat mengunjungi Luwu Utara, Senin (20/1/2020), memuji Bupati atas komitmennya itu. “Bagus ini Bupatinya, semangatnya seperti laki-laki, luar biasa,” kata Williams, melalui seorang penerjemah. Professor yang menggunakan kursi roda ini tidak sendiri, ia ditemani Kadis Perikanan Muharwan dan seorang penerjemah.  

Pada kunjungan itu, Prof Williams juga mengelilingi Kota Masamba, dan menyempatkan melihat-lihat sungai di jembatan Masamba. Ia pun memuji keindahan Kota Masamba.

“Masamba bersih, sungainya juga bersih, tak ada sampah plastik,” ujar Williams melalui seorang penerjemah, karena Williams diketahui belum bisa berbahasa Indonesia.

Sementara itu, Kadis Perikanan, Muharwan, menyebutkan, salah satu misi kunjungan Prof Williams adalah mengajak pemerintah dan masyarakat untuk bergerak mengkampanyekan pengurangan penggunaan sampah plastik di sebuah daerah.

“Beliau ini sangat aktif bergerak dan tak pernah menyerah, meski ia menggunakan kursi roda,” tutur Muharwan.
 
Ia menambahkan, selain mengampanyekan pengurangan sampah plastik, kedatangan Williams ke Luwu Utara juga dalam rangka mensosialisasikan program invest co op Indonesia (program pemberdayaan koperasi sehat). “Beliau ini volunteer, semacam penyandang ilmu marketing, dan nantinya mendesain sebuah bentuk koperasi yang sehat di Lutra,” tandasnya. 

Professor Williams adalah seorang dosen di sebuah perguruan tinggi ternama di Kanada. Selain sebagai akademisi, Prof Williams juga seorang peneliti yang sangat aktif, utamanya di bidang ilmu marketing atau ilmu pemasaran. Ia menggunakan kursi roda dalam aktivitasnya karena sepasang kakinya lumpuh akibat kecelakaan yang menimpanya di Kanada. (*)

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel Makassar SULSEL

Imajinasi Anak-Anak Tentang Kota Inklusi dan Berkelanjutan

Oleh: Rusdin Tompo (pemerhati isu hak-hak anak dan pegiat literasi) Pandangan mata saya seperti diajak melihat bangunan-bangunan kecil yang ditata apik, begitu saya memasuki ruang kegiatan acara Penutupan UK PACT Future Cities & Diseminasi Kajian di Kota Makassar, di Hyatt Place, Jalan Jenderal Sudirman 31, Makassar. Mata saya bagai disodorkan pameran karya seni dengan tawaran […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Grand Opening “Kedai Cendrawasih”: Rasa Autentik dalam Hangatnya Kebersamaan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Kedai Cendrawasih” resmi dibuka pada hari Senin (10/3/2025) dalam sebuah acara grand opening yang berlangsung di Jalan Cendrawasih No. 432, Kota Makassar. Kedai ini merupakan milik Kepala Keuangan Kodam (Kakudam) XIV/Hasanuddin, Kolonel Cku Agung Aristiono, yang menghadirkan berbagai hidangan khas dengan cita rasa autentik. Pembukaan berlangsung meriah dengan dihadiri oleh berbagai kalangan, […]

Read more
Makassar SULSEL

Audiensi dengan PAPPRI Sulsel, Fatmawati Rusdi : Kita Harus Bangga dengan Musik Lokal

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menerima kunjungan pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Persatuan Artis Penyanyi Pencipta Lagu dan Pemusik Republik Indonesia (PAPPRI) Sulsel di Rumah Jabatan Wakil Gubernur, Jalan Yusuf Daeng Ngawing, Kota Makassar, pada Selasa (11 Maret 2025). Dalam pertemuan ini, Fatmawati Rusdi berdiskusi dengan Ketua DPD PAPPRI Sulsel, Ilham Arief […]

Read more