Reaksi Bangga Coach Nova : Terima Kasih PSSI Terus Jaga Program Junior

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Pelatih Timnas U-17, Nova Arianto menyampaikan rasa terima kasih yang setinggi-tingginya kepada PSSI yang telah menjaga program pembinaan Timnas sejak usia junior hingga senior.

Hal itu diungkapkan menyusul keberhasilan Garuda Muda menaklukkan tim unggulan, Korea Selatan (Korsel), 1-0 di laga pembuka penyisihan grup C Piala Asia U17 yang berlangsung di Arab Saudi. 

Secara mengejutkan, Timnas Indonesia U-17 meraih tiga poin penuh pertama di Piala Asia U17 2025 yang digelar di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, Jumat (4/4/2025) malam WIB. Kemenangan penuh sejarah ditorehkan para pemain yang tumbuh dari pembinaan usia muda itu dicetak melalui titik pinalti di menit ke 90+1′ oleh Evandra Florasta.

“Alhamdulillah. Kemenangan selain berkat perjuangan keras para pemain, juga tak lepas dari peran PSSI yang sangat memperhatikan kesiapan dan pembinaan pemain hingga menuju turnamen besar. Tidak hanya Timnas senior yang diperhatikan. Timnas junior serta pembinaannya juga sangat diperhatikan. Ini kerja keras bersama seluruh tim. Karena dengan kerja keras dan kerjasama kita bisa meraih hasil baik di laga pembuka yang berat ini,” ujar coach Nova Arianto saat dihubungi di Arab Saudi, Sabtu (4/3/2025).

Secara keseluruhan, Nova sangat bangga tim yang dilatihnya tersebut. Persiapan panjang yang sudah dilakukan, termasuk pemusatan latihan di Dubai, UEA selama tiga minggu terakhir, beradaptasi dengan suhu di kawasan Timur Tengah, dan melakukan tiga kali uji coba mampu memberikan hasil maksimal. Dua kali juara ajang itu dikalahkan lewat gol muntahan dari titik pinalti oleh Evandra Florasta. Evandra yang menjadi algojo sempat gagal mengeksekusi penalti. Namun bola tersebut langsung disambar lagi oleh pemain bernomor punggung 6 tersebut dan membuat skor berubah menjadi 1-0.

Meraup tiga poin di laga perdana melawan tim sekuat Korea Selatan tentu menjadi dorongan motivasi yang besar untuk pertandingan selanjutnya.

“Saya sangat Bangga atas perjuangan tanpa henti para pemain. Hasil yang sangat diharapkan, dan jadi penyemangat agar kami fokus ke laga selanjutnya. Perjalanan masih panjang. Kami harap terus dukungan dan doa dari seluruh pecinta Timnas,” ucap Nova. (*)

Sumber : PSSI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Jakarta News

Respons Perkembangan AI, KPI Siapkan Masukan untuk Revisi UU Penyiaran

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat menegaskan bahwa pemanfaatan teknologi kecerdasan buatan (AI) dalam industri penyiaran merupakan suatu keniscayaan yang tidak dapat dihindari. Hal ini disampaikan dalam Diskusi Kelompok Terpumpun (DKT), yang menjadi bagian dari penyusunan masukan untuk revisi Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2002 tentang Penyiaran (24/4/2025). Dalam diskusi tersebut, hadir sebagai narasumber […]

Read more
Jakarta

Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Pegunungan dan Kepulauan Bangka Belitung Resmi Dilantik Presiden Prabowo

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Presiden Prabowo Subianto resmi melantik Gubernur dan Wakil Gubernur (Wagub) Papua Pegunungan dan Kepulauan Bangka Belitung, di Istana Negara, Jakarta, Kamis (17/04/2025). Dalam keterangannya usai pelantikan, Gubernur Papua Pegunungan, John Tabo menyampaikan penghargaan tinggi kepada Presiden Prabowo yang telah melantik dirinya bersama kepala daerah yang lain di Istana hari ini. “Terima kasih banyak Bapak […]

Read more
Jakarta

Era Presiden Jokowi hingga Presiden Prabowo Berkomitmen Bersama Wapresnya untuk Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM – Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri wisuda di Universitas Hasanuddin, yang menyebut dirinya pernah mendapat teguran dari Wakil Presiden terkait pemberantasan mafia beras, Kepala Biro Komunikasi dan Layanan Informasi Kementerian Pertanian, Moch. Arief Cahyono, memberikan penjelasan atas isi pernyataan tersebut. “Pernyataan Pak Menteri dalam video tersebut […]

Read more