Ribuan Tenaga Honorer Pemkab Wajo Nikmati Perlindungan Ketenagakerjaan

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Ribuan tenaga honorer di lingkup Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Wajo belum tercover Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (BPJS-TK). Namun, pemerintah setempat sudah berkomitmen penuh untuk hal itu.

Hal tersebut disampaikan Bupati Wajo, Amran Mahmud, saat membuka Sinkronisasi Kepesertaan BPJS-TK Wajo dengan Pemkab Wajo di Ruang Pimpinan Kantor Bupati Wajo, Kamis (12/8/2021).

Menurut Amran Mahmud, perlindungan pegawai non aparatur sipil negara (ASN) tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 49 Tahun 2018 tentang Manajemen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).

“Perlindungan ketenagakerjaan bagi pegawai non-ASN adalah bentuk perwujudan hadirnya pemerintah dalam menjamin masa depan yang sejahtera bagi pegawai non-ASN kita di lingkup Pemerintah Kabupaten Wajo,” kata Amran Mahmud.

Harapannya, kata dia, dengan adanya perlindungan ketenagakerjaan, pegawai non-ASN dapat bekerja lebih baik lagi.

Sampai saat ini terdapat 6.335 tenaga honorer di lingkup Pemkab Wajo, yang 2.321 di antaranya adalah tenaga guru honorer. Dari jumlah itu, baru 438 orang terdaftar di BPJS-TK.

Data dihimpun dari BPJS-TK Wajo, saat ini di lingkup Pemkab Wajo terdapat tiga perangkat daerah telah menjadi peserta, yakni Dinas Lingkungan Hidup Daerah (DLHD), Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan (Perkimtan), serta Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Pemadam Kebakaran (Damkar), dan Penyelamatan, dengan jumlah 438 peserta.

Terkait sinkronisasi kepesertaan BPJS-TK dengan Pemkab Wajo, Amran Mahmud berharap agar forum ini bisa melahirkan rencana-rencana strategis terkait kemitraan.

Di tempat yang sama, Amran Mahmud menyerahkan santunan kematian dari BPJS-TK kepada para ahli waris peserta yang mengalami risiko meninggal dunia.

Turut hadir, Wakil Bupati Wajo, Amran, Kepala Kejaksaan Negeri Wajo, Ramdoni, Kepala BPJS-TK Makassar, Hendrayanto, Kepala BPJS-TK Wajo, Firdaus, serta para kepala perangkat daerah dan undangan lainnya, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) Covid-19 ketat. (Hms/APJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Gowa Olahraga SULSEL

Ulil Albab Cup V: Sportivitas yang Menghibur Mengedukasi dan Merangkul

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Setelah sebulan penuh diwarnai semangat juang, sorak – sorai penonton, dan keringat sportivitas, Turnamen Futsal Ulil Albab Cup V Tahun 2025 resmi ditutup, Selasa (4 November 2025). Event akbar tahunan yang digelar oleh Yayasan Ulil Albab Bawakaraeng ini bukan sekadar ajang perebutan piala, melainkan sebuah festival kolaborasi dan pembinaan bibit muda. Kegiatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Rutan Makassar Terima Penguatan Pembinaan Pramuka dari Kwartir Cabang Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas I Makassar kembali menghadirkan kegiatan positif bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), melalui penguatan pembinaan kepramukaan yang dilaksanakan oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Makassar, Selasa (4/11/2025). Kegiatan ini dihadiri oleh Drs. H. M. Hatta Aris selaku perwakilan Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Makassar. Kegiatan dibuka secara resmi […]

Read more
Gowa SULSEL

Cegah Pelanggaran Dini, Sipropam Polres Gowa Gelar Gaktiblin Rutin Usai Apel Pagi

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Seusai pelaksanaan apel pagi, Seksi Profesi dan Pengamanan (Sipropam) Polres Gowa melaksanakan kegiatan Penegakan Ketertiban dan Disiplin (Gaktiblin) terhadap seluruh personel Polres Gowa, Kamis, (6/11/2025). Kegiatan yang berlangsung di halaman Mapolres Gowa tersebut dipimpin langsung oleh Kasipropam Polres Gowa, AKP Abdul Wahab, S.H, dan menyasar pemeriksaan kelengkapan perorangan seperti identitas diri, surat-surat […]

Read more