Tanggul Jebol di Sabbangparu, Pj Bupati Wajo Imbau Warga Tetap Waspada

WAJO, EDELWEISNEWS.COM – Andi Bataralifu hari ini menuju ke lokasi terdampak Banjir dan Tanah longsor di Kecamatan Sabbangparu, Kabupaten Wajo, Senin (6 Mei 2024).

Pj. Bupati Wajo Andi Batalifu didampingi oleh sejumlah perangkat daerah diantaranya, Kepala Dinas PUPRP, Andi Pameneri, Kepala BPBD, Syamsul Bahri, Kepala Dinas Pertanian, Muhammad Ashar, Kepala Badan Kesbangpol, Soni Faisal, Kadis Sosial, P2KB dan P3A, Ahmad Jahran, Kasatpol PP, Andi Manussa, dan Camat Sabbangparu, Andi Muh.Subhan Amin, serta Darwis selaku Babinsa di Sabbangparu, dan Anggota dari Polsek Sabbangparu.

Pejabat yang lama bertugas di Kementerian Dalam Negeri ini mengimbau agar warga tetap waspada terhadap potensi banjir bandang dan mengantisipasi jika eskalasi banjir terjadi, terutama terhadap warga yang bermukim di Bantaran Sungai dan Pesisir Danau, meskipun banjir mulai surut dan tidak lagi turun hujan.

Di Kecamatan Sabbangparu, tepatnya di Desa Ujungpero terdapat tanggul yang jebol ± 30 meter, karena tidak dapat menampung debit air Sungai Walannae akibat curah hujan yang tinggi dan kiriman air dari kabupaten tetangga. Banjir ini merendam ±450 Hektar lahan pertanian warga, ini perlu penanganan secepatnya. Instansi terkait diharapkan untuk berkoordinasi dengan (BBSW) Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jenneberang.

Andi Bataralifu berharap agar semua masyarakat yang terdampak untuk selalu bersabar.

“Insya Allah pemerintah akan selalu hadir dan bersama-sama kita hadapi dan lalui cobaan ini. Kepada instansi terkait untuk bergerak cepat dalam hal penyaluran bantuan pangan kepada masyarakat,” ujarnya.

“Hari ini kita menyerahkan 2.5 ton beras, air mineral dan indomie, semoga bisa meringankan beban masyarakat kita,” harapnya. (Humas Pemda/APJ)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kesehatan Makassar Nasional SULSEL

Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan : Fasilitas Rumah Sakit Kemenkes Makassar Lengkap dan Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Presiden Joko Widodo meresmikan Gedung Rumah Sakit Kemenkes Makassar, Jumat (6 September 2024). Hal ini sebagai bagian dari upaya pemerintah dalam meningkatkan pelayanan kesehatan modern di Indonesia, khususnya di Kawasan Indonesia Tengah dan Timur. Dalam acara peresmian yang berlangsung di Kawasan Center Point of Indonesia (CPI), Presiden Jokowi menekankan pentingnya pembangunan fasilitas kesehatan […]

Read more
Makassar SULSEL

Genjot PAD, Sekda Sulsel Jufri Rahman Minta Perseroda Optimalkan Pengelolaan Aset

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel Jufri Rahman meminta agar Perusahaan Perseroan Daerah (Perseroda) melakukan optimalisasi aset untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD). Hal ini sesuai dengan instruksi Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh. Hal tersebut disampaikan Jufri Rahman saat menerima audiensi Direktur Pengembangan Usaha dan Operasional PT Sulawesi Citra Indonesia (SCI) Perseroda […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel, Jufri Rahman Melepas Calon IPDN Angkatan XXXV Provinsi Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Jufri Rahman, secara resmi melepas Calon Praja Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Angkatan XXXV Provinsi Sulsel, di Ruang Pola Kantor Gubernur Sulsel, kemarin, Jum’at (6 September 2024). Dalam sambutannya, Jufri Rahman menyampaikan Keputusan Rektor IPDN Nomor 800.1.2.2-354 Tahun 2024 tentang Peserta yang Dinyatakan Lulus Penentuan Kelulusan Akhir Pada Seleksi […]

Read more