Bhabinkamtibmas Somba Opu Bagikan Sarkon ke Warga Binaan

GOWA, EDELWEISNEWS.COM – Bhabinkamtibmas Paccinongang Aiptu Syamsul Bahri, S.Sos, bersilaturahmi ke warga binaan, sekaligus menyerahkan Sarana Kontak (Sarkon), berupa beras 5 kg kepada lima orang warganya, Selasa (27/4/2021) pagi.

Adapun kelima warga pra sejahtera yang diberikan bantuan beras, masing masing Dg Ati, Dg Jinne, Dg Ani, Dg Gassing dan Dg Tarra yang beralamat di Jalan Manggarup, Kelurahan Paccinongang, Kecamatan Somba Opu, Gowa.

Hal ini dilakukan oleh personil Bhabinkamtibmas dalam rangka mendekatkan diri kepada warga binaan, sekaligus membantu warga prasejahtera yang terdampak pandemi covid-19. Diharap dengan bantuan Sarkon yang ada, dapat meringankan sedikit duka yang dialami.

“Semoga apa yang diberikan menjadi berkah bagi yang menerima dan jadi ladang pahala yang memberikan. Apalagi di bulan suci Ramadhan ini bulan yang penuh berkah,” ungkap Aiptu Syamsul Bahri S.Sos.

Ditempat terpisah, Kapolsek Somba Opu Kompol Abdul Rasjak, S.Sos, MH mengapresiasi anggotanya yang aktif bersosialisasi dan berinteraksi dengan warga binaan, melalui pembagian Sarkon berupa beras.

“Jangan melihat kecil besarnya pemberian, tapi dengan niat tulus segalanya akan bernilai pahala disisi Allah Swt, amiin,” ujar Kapolsek Somba Opu.

Sumber : Humas Somba Opu

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Pjs Wali Kota Makassar Pimpin Rakor Fasilitasi dan Distribusi Logistik Pilkada 2024

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar, Andi Arwin Azis memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Fasilitasi dan Pengamanan Distribusi Logistik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. Rakor tersebut dihadiri oleh Ketua KPU Kota Makassar, Ketua Bawaslu Kota Makassar, jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Makassar, serta pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD), […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Polda Sulsel Gelar Dzikir dan Doa Bersama Wujudkan Pilkada Damai di Wilayah Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Menjelang pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang, Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) menggelar dzikir dan doa bersama untuk menciptakan suasana yang damai dan kondusif. Kegiatan berlangsung pada Jumat (22 November 2024), di Masjid Syuhada 45 Polda Sulsel, dengan dihadiri oleh Kapolda Sulsel Irjen Pol Yudhiawan, S.H., […]

Read more
Makassar SULSEL

Andi Arwin Azis Akhiri Masa Jabatan sebagai Pjs Wali Kota Makassar dengan Senam Bersama

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Andi Arwin Azis mengakhiri tugasnya selama dua bulan sebagai Penjabat Sementara (Pjs) Wali Kota Makassar dengan mengadakan senam pagi bersama dan apel dengan jajaran Pemerintah Kota Makassar di halaman Balaikota, Jumat (22/11/2024). Ratusan pegawai hadir ikut senam bersama dan mendengar sambutan terakhir Andi Arwin Azis, sebagai memberikan penghormatan terakhir kepada pemimpin yang […]

Read more