BI Dukung Upaya Pemprov Sulsel Menjaga Pertumbuhan Ekonomi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Bank Indonesia Sulawesi Selatan mendorong implementasi QR Code Indonesia Standard (QRIS), secara inklusif dan menyeluruh di Kawasan Timur Indonesia (KTI). Untuk itu, BI menggelar KTI Digital Festival 2020, di Celebes Convention Center (CCC), Jalan Metro Tanjung Bunga, Makassar (11/1/2020).

Kegiatan yang berlangsung hingga tanggal 12 Januari tersebut dibuka Gubernur Sulsel, Prof HM Nurdin Abdullah. KTI Digifest menghadirkan berbagai kegiatan, dimana transaksi pembayaran yang dilaksanakan akan menggunakan QRIS.

Nurdin Abdullah mengatakan, apa yang dilakukan oleh BI adalah sebuah inovasi dan dibutuhkan oleh masyarakat saat ini.

“Inovasi ini yang dibutuhkan oleh masyarakat. Tugas pemerintah, bagaimana daya beli masyarakat ini kita jaga,” kata Nurdin Abdullah.

Ia berharap, forum tersebut tidak hanya bicara digitalisasi ekonomi. Tetapi juga menyentuh masyarakat di pelosok, yang masih mengandalkan pinjaman yang tidak resmi.

“Masih terdapat rentenir dan sistem ijon,” sebutnya.

Sementara Kepala Perwakilan BI Sulsel, Bambang Kusmiarso mengatakan, kegiatan yang dihelat tersebut dihadiri perwakilan BI dari dalam dan luar negeri. Di tengah perlambatan ekonomi global, pertumbuhan ekonomi KTI menunjukkan pertumbuhan ekonomi positif.

“Walaupun KTI dikatakan jauh dari pusat ibukota, pertumbuhan ekonomi terbesar di Indonesia berada di KTI. KTI jadi tulang punggung pertumbuhan Indonesia,” kata Kusmiarso.

Ia memaparkan, Sulsel sebagai hub di KTI semakin meningkatkan perdagangan. Sulsel sebagai mesin pertumbuhan bagi KTI dan tumbuh tinggi di atas rata-rata nasional.

“Generasi milenial memiliki optimisme terhadap perekonomian. Tantangan yang ada adalah literasi keuangan digital yang harus ditingkatkan. Serta masih banyak kawasan KTI yang blank spot, hanya sekitar 50 persen kawasan KTI yang tercover dengan sinyal kuat,” terangnya.

Deputi Gubernur Bank Indonesia, Sugeng, yang turut hadir menyampaikan, BI akan mendukung upaya Pemprov Sulsel dalam menjaga pertumbuhan ekonomi tetap tinggi di atas tujuh persen. (hum)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

LEGISLATIF Makassar SULSEL

Ketua DPRD Makassar Supratman Berduka Atas Meninggalnya Ruslan Mahmud

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ketua DPRD Makassar Supratman berduka atas meninggalnya anggota DPRD Makassar Ruslan Mahmud. Supratman menyebut almarhum selama ini menjadi sosok yang dituakan dan menjadi panutan bagi legislator Makassar. “Almarhum di mata kami sebagai orang tua kami. Beliau selalu menjadi panutan kami,” ucap Supra saat melayat ke rumah duka, Kompleks Chrysant Panakkukang, Makassar, Sabtu […]

Read more
SULSEL Takalar

Pangdam XIV/Hsn Bersama Forkopimda Sulsel Dampingi Kasal Kunjungan Kerja di Takalar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayjen TNI Windiyatno bersama Forkompinda Sulsel mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, SE, MM, M.Tr.Opsla bersama rombongan di Desa Punaga, Kec. Laikang, Kab.Takalar, Sabtu (19/4/2025). Dalam kunjungan ini dilaksanakan kegiatan program ketahanan pangan dan layanan kesehatan gratis yang diinisiasi oleh TNI AL. […]

Read more
SULSEL Takalar

Kasal Tinjau Program Ketahanan Pangan TNI AL di Wilayah Lantamal VI Makassar

TAKALAR, EDELWEISNEWS.COM.– Dalam rangka mengimplementasikan program Asta Cita Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto yang bertujuan untuk memantapkan sistem pertahanan keamanan negara dan mendorong kemandirian bangsa melalui swasembada pangan, energi, air, ekonomi kreatif, ekonomi hijau, dan ekonomi biru, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali melaksanakan peninjauan terhadap program ketahanan pangan yang diselenggarakan […]

Read more