BPBD Makassar Siapkan Perahu Atasi Ancaman Banjir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Memasuki musim penghujan, semua kabupaten/kota bersiaga bila terjadi curah hujan yang ekstrem. Demikian juga dengan Pemkot Makassar, yang telah menyiagakan seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) selama 24 jam. Sebab, sewaktu-waktu banjir bisa terjadi.

Penjabat Walikota Makassar Iqbal Suhaeb mengatakan, cuaca dengan intensitas hujan yang cukup tinggi membuat kondisi di perkotaan rawan banjir. Makanya, dia langsung berkoordinasi dengan seluruh OPD.

“Terutama dinas yang punya wewenang dalam menangani kebersihan seluruh kanal di area Makassar,” ujar Iqbal mengawali tahun 2020.

Kata Iqbal, banjir yang melanda Ibukota Jakarta, mestinya jadi peringatan. Dia meminta agar semua pihak serius dalam menyikapinya.

“Makanya kita cek semua daerah yang berpotensi. Ada 30 titik. Di antaranya jalan di depan Kantor Pemprov Sulsel. Karena ini jalan nasional dengan volume kendaraan yang cukup tinggi,” terangnya.

Katanya, musibah seperti banjir mesti dari awal sudah diantisipasi. Keterlibatan seluruh OPD, menjadi langkah awal Pemkot dalam merespons segala bentuk kemungkinan yang terjadi karena perubahan cuaca.

“Kita juga imbau masyarakat untuk waspada. Terutama pengawasan orang tua kepada anak-anaknya,” katanya. Sementara pihaknya telah menerjunkan 500 satgas yang siap dan standby 24 jam.

Kepala Bidang Pengelolaan Sumber Daya Air dan Drainase Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kota Makassar, Fuad Azis mengatakan, pihaknya telah membuka layanan langsung kepada masyarakat. “Jika ada yang ingin minta bantuan seperti pembersihan kanal atau saluran buntu, silakan langsung ke Dinas PU. Nanti kita langsung terjunkan petugas,” katanya.

Sementara Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Makassar juga telah siapkan delapan perahu untuk menanggulangi ancaman banjir akibat cuaca ekstrem.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Pelaksana BPBD Kota Makassar, dr Rusli. Namun katanya, dari delapan perahu yang ada hanya dua yang layak. “Yang lainnya sementara kita perbaiki,” ujarnya. (f)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Jejak Pengabdian yang Tak Pernah Pudar, Ladokgi TNI AL Yos Sudarso Peringati 57 Tahun Pengabdian

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sebagai bentuk perhatian dan dukungan pimpinan terhadap penguatan pelayanan kesehatan di lingkungan TNI Angkatan Laut, Komando Daerah TNI Angkatan Laut VI (Kodaeral VI) memperingati Hari Ulang Tahun ke-57 Lembaga Kedokteran Gigi (Ladokgi) TNI AL Yos Sudarso. Kegiatan dihadiri langsung oleh Komandan Komando Daerah TNI Angkatan Laut VI (Dankodaeral VI) Laksamana Muda TNI […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Tingkatkan Sinergitas Bidang Kesehatan, Dankodaeral VI Terima Kunjungan Wakapuskesal dan Kaladokgi R.E. Martadinata

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Komandan Komando Daerah TNI Angkatan Laut VI (Dankodaeral VI) Laksamana Muda TNI Andi Abdul Aziz, S.H., M.M menerima kunjungan kehormatan (Courtesy Call) dari Wakil Kepala Pusat Kesehatan Angkatan Laut (Wakapuskesal) Laksamana Pertama TNI dr. Mohamad Sulaiman Abidin, Sp.M dan Kepala Lembaga Kedokteran Gigi (Kaladokgi) R.E. Martadinata, Laksamana Pertama TNI drg. Agung Mai Setiana, F.I.C.D. Pertemuan […]

Read more
Makassar SULSEL

Atasi Kemacetan Musiman, Pemkot Makassar Tertibkan Lapak Liar di Depan Asrama Haji Sudiang

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota MakassarMterus menunjukkan komitmennya dalam menata ruang publik agar lebih tertib, aman, dan nyaman bagi seluruh masyarakat. Upaya tersebut dilakukan secara bertahap, namun perubahan nyata mulai terlihat di sejumlah titik kota. Kali ini, komitmen tersebut kembali ditunjukkan melalui langkah tegas namun humanis yang dilakukan Pemerintah Kecamatan Biringkanaya dengan menertibkan aktivitas Pedagang […]

Read more