Dinas Perpustakaan Makassar Bedah Buku Ajaran Tomanurung

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Ajaran Tomanurung Puang Palipada yakni berupa pantangan dan pamali menurut kajian DR. Andi Ibrahim penulis Buku Implementasi Ajaran Tomanurung Puang Palipada sangat baik dan selaras dengan ajaran Islam. Itulah mengapa agama Islam mudah dianut oleh masyarakat Bugis-Makassar. Pantangan jangan mencuri, jangan iri hati, jangan dendam, bersedekah, bersifat jujur dan lemah lembut, selalu amanah dan lain-lain telah ada dalam ajaran Tomanurung.

Buku tersebut dibedah oleh Prof. DR. Andi Halilintar Lathief di acara Bedah Buku Koleksi Daerah Dinas Perpustakaan Makassar yang dibuka dengan resmi oleh Kepala Dinas Perpustakaan, Drs. Siswanta A. Attas. Bedah buku ini dihadiri ratusan peserta yang berasal dari perwakilan SKPD, budayawan, penulis, penggiat literasi, komunitas dan masyarakat umum di Hotel Golden Tulip Essential Makassar, Selasa (19/11).

Kegiatan ini merupakan agenda rutin Dinas Perpustakaan Kota Makassar untuk memberikan apresiasi atas terbitnya buku baru, khususnya yang bernuansa budaya dan menjadi pengingat kembali akan nilai-nilai budaya, sehingga dapat menjadi masyarakat yang tidak kehilangan jati dirinya di tengah-tengah paparan globalisasi dan kemajuan teknologi. Sejak tahun 2017 – 2019 atau sejak menjadi Dinas tersendiri, Dinas Perpustakaan Kota Makassar telah membantu penerbitan dan pencetakan 19 judul buku koleksi daerah, yang sebagian besar bukunya telah dibedah dan diperkenalkan ke publik seperti Pao-Pao Ri Kadong, Anging Mammiri dan Sistem Pangadereng.

Penulis : Tulus Wulan Juni

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

TP PKK Kota Makassar Gelar SMEP di Kecamatan Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) program Sekretaris TP. PKK Kota Makassar digelar di Kecamatan Makassar, Minggu (17 November 2024). Tim PKK Kota Makassar mengevaluasi seluruh Pokja Kelurahan, setelah itu melanjutkan untuk menilai lorong Binaan PKK Kecamatan Makassar yang berlokasi di Lorong PKK, Jalan Maccini Raya, Kelurahan Maccini, Kecamatan Makassar.

Read more
Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more
Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more