Hadirkan Expert, Startup AtoZ Berbagi Ilmu Menulis Kreatif untuk Mengangkat Branding



MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Makassar Digital Valley (MDV) senantiasa mengembangkan ekosistem digitalpreneur, melalui program yang dapat mengembangkan pengetahuan maupun skill para entrepreneur. Sebagai inkubator bisnis ICT ke-4 yang dikembangkan oleh Telkom Indonesia, salah satu program bulanan MDV yakni menghadirkan pemateri dari expert maupun tokoh digitalpreneur untuk membahas seputar pengembangan bisnis startup digital. Program tersebut dikenal dengan Startup AtoZ.

Bahkan di bulan suci Ramadhan ini, Makassar Digital Valley kembali menghadirkan program Startup AtoZ. Sesi ini dibawakan oleh Founder Sociopus Indonesia melalui video conference, Rabu (21/4/2021) pukul 14.00-16.00 Wita.

Starup AtoZ kali ini mengulas topik “Peran Menulis Kreatif untuk Mengangkat Brand”. Dalam sesi tersebut, Zulkifli AT mengenalkan kepada peserta bagaimana menulis sangat berperan dalam pengembangan sebuah branding.

Antusiasme peserta sangat terlihat dalam sesi ini. Zulkifli AT juga menyampaikan kepada para peserta agar terus mengasah skill menulis, dengan melihat menulis sebagai sebuah kebutuhan. Sederhananya seperti menulis melalui media sosial yang ada saat ini.

“Menulislah dengan hati. Ini hal penting yang harus kita ketahui, karena dasar dari proses kreatif itu adalah menulis. Di era persaingan di industri digital saat ini, menulis adalah aset yang perlu terus dikembangkan. Ini untuk meningkatkan value kita baik secara personal maupun sebagai pelaku bisnis,” jelas Zulkifli AT dalam Online Class tersebut.

S. Ariyani selaku General Manager Makassar Digital Valley memberi apresiasi setinggi-tingginya kepada para pembicara, yang telah memberi semangat dan ilmu yang sangat bermanfaat kepada para peserta yang bergabung pada Online Class Startup AtoZ kali ini.

“Meski online class ini berlangsung di bulan Ramadhan, namun tidak mengurangi semangat belajar para peserta. Semoga bisa terus mengembangkan bisnisnya ke level yang lebih tinggi, melalui proses menulis kreatif yang dipaparkan secara detail oleh pemateri,” tambah General Manager Makassar Digital Valley tersebut.

Makassar Digital Valley (MDV) merupakan inkubator bisnis ICT ke-4 yang dikembangkan oleh Telkom Indonesia, setelah Bandung Digital Valley, Jogja Digital Valley, dan Jakarta Digital Valley. MDV untuk melengkapi ekosistem kreatif digital, yang bertujuan untuk meningkatkan akselerasi jumlah pengembang untuk aplikasi, games, edutainment, music, animation dan software services di Kawasan Timur Indonesia. Selain menyediakan layanan inkubasi, MDV juga menyediakan fasiltas Co-Working Space yang tidak terbatas hanya untuk startup, akan tetapi untuk individu yang telah terdaftar sebagai member. (Rilis)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Efisienkan Pelayanan, Perumda Parkir Makassar Uji Coba Pembayaran QRIS di M’Tos dan Kawasan Jalan Somba Opu

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Makassar bersumber dari potensi parkir yang dikelola PD Perumda Parkir Kota Makassar. Hingga wajar jika PD Parkir Makassar Raya terus menunjukkan komitmennya dalam membenahi sistem perparkiran di Kota Makassar. Salah satu langkah strategis yang kini tengah digalakkan adalah penerapan sistem pembayaran parkir non-tunai berbasis […]

Read more
Makassar SULSEL

Andi Muh. Ihsan Gelar Sosialisasi Empat Pilar di Posko Muncul Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Senator asal Sulsel, Andi Muh. Ihsan kembali menggelar sosialisasi empat pilar kebangsaan di Posko Muncul Makassar, Kamis (26/6/2025). Kegiatan tersebut melibatkan 150 warga Kelurahan Tamarunang, Kota Makassar, Propinsi Sulawesi Selatan. Dalam sosialisasi ini, Andi Ihsan memberikan pemahaman nilai-nilai luhur bangsa dan ketetapan MPR kepada masyarakat di daerah pemilihannya. Selain itu, sosialisasi di […]

Read more
Dunia Kampus Makassar Pendidikan SULSEL

Dukung Empat Program Prioritas Pemkot Makassar, Unhas Siap Terjunkan Mahasiswa KKN Prestasi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar melalui Subdirektorat Pendidikan Berbasis Pengabdian kepada masyarakat, menawarkan kerja sama penempatan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Prestasi di wilayah Kota Makassar. Tawaran tersebut disampaikan langsung Kepala Subdirektorat, Dr. Syarifuddin Mabe Parenreng, saat beraudiensi dengan Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, di Kantor Balai Kota Makassar, Selasa (8/7/2025). Wali Kota […]

Read more