Mewakili Pangdam, Pamen Ahli Bid. Ekonomi Poksahli Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi Bersama Pejabat Pemprov dan TPID Sulsel

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM.- Pamen Ahli Bidang Ekonomi Poksahli Kolonel Kav Demak Sianturi, S.E, mewakili Pangdam XIV/Hasanuddin, mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah secara virtual bersama Pejabat Pemerintah Provinsi (Pemprov) dan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Sulawesi Selatan, bertempat di Kantor Gubernur Sulsel, Jl. Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Senin (12/2/2024).

Dalam pertemuan ini, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) RI Jenderal Polisi (Purn) Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D. II mendiskusikan strategi pengendalian inflasi untuk wilayah NKRI. Diskusi meliputi berbagai aspek, termasuk analisis pasar, kebijakan harga, serta langkah-langkah konkret yang dapat diambil untuk menjaga stabilitas inflasi daerah.

Rakor Pengendalian Inflasi secara virtual ini menandai komitmen Kodam XIV/Hasanuddin dan jajaran untuk terus berperan aktif dalam menjaga stabilitas ekonomi daerah, khususnya dalam mengendalikan laju inflasi. Sehingga melalui forum ini diharapkan terciptanya langkah-langkah strategis yang lebih efektif dalam menjaga stabilitas harga dan mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan di wilayah Provinsi Sulawesi Selatan.

Rilis Pendam XIV Hsn

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL TNI / POLRI

Paldam XIV/Hsn Bersama Persit KCK Ranting 4 Pal Cabang 4 Slog PD XIV/Hsn Salurkan Bantuan Sosial kepada Personel Terdampak Banjir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS COM – Peralatan Kodam (Paldam) XIV/Hasanuddin bersama Persatuan Istri Prajurit (Persit) Kartika Chandra Kirana Ranting 4 Pal Cabang 4 Slog PD XIV/Hasanuddin menyalurkan bantuan sosial kepada personel Paldam yang terdampak banjir di wilayah Kota Makassar, Kamis (13/2/2025). Kegiatan yang dipimpin oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Ranting 4 Pal Cab IV, Ny. Diana […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Kodim 1408/Makassar Salurkan Bantuan dan Layanan Kesehatan bagi Warga Terdampak Banjir di Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kodim 1408/Makassar melaksanakan pemberian bantuan sosial, pemeriksaan kesehatan, serta evakuasi bagi warga yang terdampak banjir di sejumlah wilayah pengungsian di Kota Makassar, Kamis (13/2/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak banjir akibat curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir. Bantuan yang disalurkan berupa mie instan dan makanan siap […]

Read more
Makassar SULSEL

TPP ASN Pemprov Sulsel Belum Dibayarkan, Sekda Jufri Rahman: Masih Menunggu Persetujuan Kemendagri

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM.- Pembayaran Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) pegawai di lingkup Pemprov Sulsel mengalami keterlambatan. Sebelumnya, di era Pj Gubernur Prof Zudan Arif Fakrulloh, TPP dibayarkan setiap tanggal 5 bulan berjalan. Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Fadjry Djufry telah menyatakan komitmennya untuk melanjutkan kebaikan yang telah dibangun oleh pejabat sebelumnya, yaitu Prof Zudan Arif Fakrulloh. Prof Fadjry. […]

Read more