Pangdam dan Masyarakat Warnai Salat Idul Fitri di Makodam XIII/Merdeka

MANADO, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIII/Merdeka, Mayjen TNI Suhardi, bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD XIII/Merdeka, Ny.Evi Suhardi, melaksanakan salat Idul Fitri 1446 Hijriah di Masjid Nurul Birri, Jalan 14 Februari Teling Atas Wanea Kota Manado, Senin (31/3/2025).

Ratusan jamaah turut serta dalam ibadah yang berlangsung khidmat tersebut.Sejak pagi hari di Masjid Nurul Birri telah dipadati umat Islam yang ingin menunaikan salat Idul Fitri. Lantunan takbir, tahlil, dan tahmid menggema di seluruh area, menambah kekhusyukan suasana perayaan.

Salat Idul Fitri dipimpin oleh imam K.H. Rikson Hasanati, S.Ag, M.pd.I, Kepala Biro IAIN Manado dan Ketua NU Kota Manado. Sementara khotbah disampaikan oleh Dr. (Cand) Drs. K.H. Ulyas Taha, M.Pd.I, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Prov. Sulut.

Selain sebagai bentuk ibadah, momen ini juga menjadi ajang silaturahmi yang mempererat hubungan antara warga sekitar dan TNI.

Kehadiran Pangdam XIII/Merdeka bersama masyarakat menjadi simbol kebersamaan dalam menjaga harmoni. Idul Fitri tidak hanya sebagai perayaan keagamaan, tetapi juga sebagai momentum memperkuat persaudaraan, toleransi, dan semangat gotong royong demi menciptakan lingkungan yang damai, aman dan kondusif. (Ril)

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar Olahraga TNI / POLRI

Atlet Karate Kodam XIV/Hasanuddin Sapu Bersih Medali Piala Menpora RI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Atlet Karate Kodam XIV/Hasanuddin kembali menunjukkan prestasi membanggakan pada Kejuaraan Piala Menpora RI Sulsel Open Tournament. Kontingen Kodam sukses meraih Juara Umum I kategori TNI–Polri dan Juara Umum II kategori Open/Umum pada ajang yang digelar di GOR Sudiang, Jalan Pajjaiyang Raya, Kota Makassar, Senin (17/11/2025). Pada turnamen bergengsi yang digelar sejak 14 […]

Read more
Gowa SULSEL TNI / POLRI

Wadan Kodaeral VI Makassar Hadiri Peringatan HUT Ke-705 Kabupaten Gowa Tahun 2025

MAKASAAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Komandan (Wadan) Kodaeral VI Laksamana Pertama TNI Dr. Arya Delano, S.E., M.Pd, M.Han menghadiri peringatan HUT ke-705 Kabupaten Gowa, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) Tahun 2025 bertempat di lapangan Museum Balla Lompoa, Kabupaten Gowa-Sulsel, Senin (17/11/2025). Upacara ini dihadiri oleh Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, S.Tndan Bupati Kabupaten Gowa Dr. Hj. Siti […]

Read more
Makassar SULSEL TNI / POLRI

Dirbinmas Polda Sulsel Sosialisasi Abbulo Sibatang di Radio Venus

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Dirbinmas Polda Sulsel Kombespol Anang Triarsono, S.IK.,M.Si menyambangi station radio Venus di Jalan Palm Raya Makassar, Senin (17/11/2025). Kedatangan Dirbinmas dalam rangka sosialisasi dan imbauan terkait Harkamtibmas di rubrik “Halo Makassar” yang dijadwalkan pukul 08.00 wita pagi. Kehadiran Dirbinmas disambut oleh dua penyiar handal Erick Alamsyah dan Rachel yang bertugas pagi ini. […]

Read more