Pemkab Maros Gandeng GAN Sulsel Lakukan Pendampingan Koperasi Merah Putih

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM -Pemerintah Kabupaten Maros melalui Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan resmi menandatangani Perjanjian Kerjasama (PKS) dengan Garuda Astacita Nusantara (GAN) Sulawesi Selatan, terkait Pendampingan dan Pengembangan Kapasitas Koperasi Merah Putih (KMP) se-Kabupaten Maros.

PKS ini ditandatangani oleh Agustam, S.E., M.Si. selaku Kepala Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Maros, dan Sugianto Wahid selaku Ketua Garuda Astacita Nusantara Sulawesi Selatan. Penandatanganan berlangsung bersamaan dengan Pelantikan Pengurus dan Pengawas Koperasi Merah Putih se-Kabupaten Maros oleh Bupati Maros, Dr. H. A. Chaidir Syam, S.H., M.Si.

Dalam sambutannya, Bupati Maros Dr. Chaidir Syam menegaskan bahwa kerjasama ini merupakan langkah konkret pemerintah daerah dalam memperkuat kelembagaan koperasi sebagai penggerak ekonomi kerakyatan di Maros.

“Koperasi Merah Putih harus menjadi motor penggerak ekonomi masyarakat. Melalui pendampingan dari Garuda Astacita Nusantara, kami berharap pengurus dan anggota koperasi dapat meningkatkan kapasitas manajerial, tata kelola, dan produktivitas usaha secara profesional,” ujar Bupati.

Sementara itu, Ketua GAN Sulsel Sugianto Wahid menyatakan komitmennya untuk memastikan pendampingan berjalan optimal, baik melalui pelatihan manajemen koperasi, pengembangan usaha produktif, maupun penerapan digitalisasi manajemen koperasi.

“Kami ingin memastikan Koperasi Merah Putih di Maros dapat tumbuh menjadi koperasi yang sehat, transparan, dan berdaya saing. Program pendampingan akan berfokus pada penguatan kelembagaan, peningkatan kapasitas SDM, serta pembukaan akses jaringan usaha,” tegas Sugianto.

PKS ini merupakan tindak lanjut dari Nota Kesepahaman (MoU) yang telah ditandatangani sebelumnya. Melalui kerjasama ini diharapkan tercipta koperasi-koperasi yang mampu memberikan dampak nyata terhadap peningkatan kesejahteraan anggota dan masyarakat Kabupaten Maros pada umumnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lepas Sambut Pangdam Hasanuddin, Wagub Fatmawati Tegaskan Sinergi Pemprov–TNI

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi, menegaskan pentingnya sinergi yang solid antara Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dan TNI dalam menjaga stabilitas serta keamanan wilayah.  Hal ini disampaikan saat menghadiri tradisi lepas sambut Pangdam XIV/Hasanuddin di Balai Prajurit M Jusuf, Jalan Urip Sumoharjo, Makassar, Senin (3 November 2025). Seremoni berlangsung khidmat, menandai pergantian […]

Read more
Makassar SULSEL

Sekda Sulsel Jufri Rahman Menerima Audiensi PT Pelindo Regional IV dan PT DLU Cabang Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Jufri Rahman menerima audiensi PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) Regional IV dan PT Dharma Lautan Utama (DLU) Cabang Makassar, membahas persiapan kegiatan “Sulsel Ekspor Day” yang akan mendorong peningkatan layanan ekspor langsung atau direct call di Makassar New Port (MNP).  Pertemuan berlangsung di Ruang Kerja Sekprov Sulsel, Kantor […]

Read more
Makassar SULSEL

Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar Kembali Unjuk Gigi

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Komitmen Pemerintah Kota Makassar untuk menghadirkan layanan publik yang mudah, cepat, dan terintegrasi kembali mendapat panggung di tingkat nasional. Lewat inovasi unggulannya, Layanan Online Terintegrasi Warga Makassar (LONTARA+), Pemkot Makassar kembali unjuk gigi dengan mengikuti ajang Top Digital Awards 2025, salah satu inovasi di bidang transformasi digital pemerintahan. Wali Kota Makassar, Munafri […]

Read more