Peringati Harganas ke – 28, Wakil Walikota Makassar Membuka Pencanangan Sejuta Akseptor

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Walikota Makassar, Fatmawati Rusdi membuka secara resmi pencanangan sejuta akseptor di Puskesmas Daya, Biringkanaya, Kamis (24/5/2021). 

Pencanangan sejuta akseptor dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Keluarga Nasional (Harganas) yang ke-28 dengan tema “Keluarga keren, cegah stunting”. 

Dalam kegiatan ini, Fatma mengimbau para keluarga untuk lebih memperhatikan anak-anak di usia emas. Dengan cara menimbang setiap bulan, mengunjungi posyandu dan memperhatikan gizi setiap makanan, adalah salah satu cara yang disebut Fatma untuk mengurangi angka stunting di Kota Makassar. 

“Peringatan Harganas ke – 28 ini merupakan momen yang sangat penting dan strategis. Keluarga diwajibkan berperan penting untuk mewujudkan anak-anak yang sehat dan menjadi generasi emas Indonesia,” ucapnya. 

Tak hanya soal stunting, Harganas ke – 28 ini juga menargetkan pencanangan sejuta akseptor. Fatma menambahkan, pencanangan tersebut dikhususkan buat keluarga yang masih di usia produktif, agar mendapatkan program berencana dan mencegah terjadinya putus pakai. 

Dimana, pada usia ini harus lebih banyak belajar soal pentingnya berencana. 

“Pasangan usia produktif wajib ikut KB. Apalagi di masa pandemi. Lebih banyak aktivitas di rumah. Semua harus direncanakan. Bapak-bapak juga harus ikut berperan aktif dan mendukung istrinya untuk ikut KB,” ujar Fatma diselingi tawa para bapak-bapak yang hadir di kegiatan tersebut.

Dengan begitu, kata Fatma, gerakan sejuta akseptor dapat terealisasi dengan baik agar bisa mencapai target yang telah ditetapkan. 

Kegiatan ini dihadiri oleh Sekda Kota Makassar, Plt Kadis PP&KB, perwakilan BKKBN Sulsel dan Forkopimda Makassar.  Kegiatan dengan mematuhi protokol kesehatan. (Hid/*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Luwu Timur SULSEL

Wujud Kepedulian Terhadap Lingkungan, Pangdam XIV/Hasanuddin Tinggalkan Jejak Hijau di Taman Kehati

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM — Mengakhiri kunjungan kerjanya di wilayah Kodim 1403/Palopo, Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Bangun Nawoko, didampingi Ketua Persit KCK PD XIV/Hasanuddin Ny. Renny Bangun Nawoko, melaksanakan penanaman pohon di Taman Kehati Sawerigading Wallacea, kawasan PT. Vale Indonesia, Kelurahan Magani, Kab. Luwu Timur, Rabu, (14/1/2026). Kegiatan tersebut menjadi simbol kepedulian dan komitmen Kodam XIV/Hasanuddin […]

Read more
Makassar SULSEL

Wadan Kodaeral VI Terima Courtesy Call Atase Pertahanan Canada

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Wakil Komandan Komando Daerah Angkatan Laut (Kodaeral) VI Laksamana Pertama TNI Dr. Arya Delano, S.E., M.Pd, M.Han dalam hal ini mewakili Dankodaeral VI Laksamana Muda TNI Andi Abdul Aziz, S.H.,M.M menerima kunjungan kehormatan dari Atase Pertahanan (Athan) Canada Colonel Stewart Taylor dan Deputi Atase Lt Colonel Andre Gloumeau bertempat di Longroom Macan […]

Read more
Makassar SULSEL

Cuaca Ekstrem Mengintai, BPBD Makassar–Polres Pelabuhan Siaga Amankan Wilayah Pesisir

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM — Menghadapi cuaca ekstrem akibat musim angin barat, BPBD Kota Makassar bersama Polres Pelabuhan Makassar memperkuat kolaborasi dalam pengamanan dan penyelamatan wilayah pulau dan pesisir Kota Makassar. Musim angin barat yang ditandai dengan peningkatan kecepatan angin, gelombang tinggi, dan intensitas hujan berpotensi mengganggu keselamatan pelayaran, aktivitas nelayan, serta meningkatkan risiko kecelakaan dan kondisi […]

Read more