Pj Walikota : Sangat Penting Penerapan Pancasila dalam Kehidupan

MAKASAAR,EDELWEISNEWS.COM – Memperingati Hari Lahirnya Pancasila, 1 Juni 2019 bertepatan dengan 27 Ramadan, Pj Walikota Makassar, Dr H Iqbal S Suhaeb, selaku inspektur upacara mengingatkan kembali pentingnya penerapan Pancasila dalam kehidupan sehari – hari.

Hal tersebut tertuang dalam sambutan umum dari Badan Pembinaan Ideologi Pancasila.

“Pancasila mampu menyatukan kita dalam satu bangsa Negara Indonesia,” ujarnya, Sabtu (1/06/2019).

Pancasila merupakan anugerah yang tiada tara untuk bangsa Indonesia.

“Pancasila harus tertanam dalam hati, dan diterapkan dalam kehidupan sehari – hari. Toleransi dan gotong royong dirajut dalam identitas bhineka tunggal ika,” lanjutnya.

Selain itu, Pj Walikota Makassar, Iqbal Suhaeb juga mengingatkan agar tidak pernah melupakan sejarah.

“Sebagai bangsa besar, kita tidak akan meninggalkan sejarah, dan yang terpenting adalah mengamalkan Pancasila secara simultan,” ujarnya.

Membangun kehidupan berbangsa yang lebih baik, sebagai energi positif bangsa. Saling menghormati, bekerjasama, dan gotong royong, melalui budaya politik yang demokratis.

“Kita Indonesia, Kita Pancasila, adalah sosok yang percaya diri. Salam Pancasila,” lanjutnya.

Upacara peringatan Hari Lahir Pancasila juga dihadiri Sekretaris Daerah Kota Makassar M Anshar, asisten, dan seluruh SKPD lingkup Pemkot Makassar. (hum)

Editor : Jesi Heny

Bagikan berita ini:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lurah Bakung Gelar Rapat Persiapan Pemilu Raya RT/RW se – Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar baru saja menggelar rapat persiapan pemilihan Ketua RT dan Ketua RW se-Kota Makassar yang akan digelar dalam waktu dekat, Sabtu (15/11/2025). Rapat persiapan Pemilu Raya tersebut dihadiri oleh Lurah Kelurahan Bakung, Nani Handayani, SH, Kasi Pemerintahan, Binmas, Babinsa, staf Kelurahan, tokoh masyarakat, dan para Pjs Ketua […]

Read more
Makassar SULSEL

Bunda Pustaka SD Negeri Borong dan PMI Makassar Gelar Donor Darah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Berani Donor Darah, Berani Berbagi Kehidupan.” Begitulah bunyi poster kegiatan donor darah yang disebarkan oleh pengurus Bunda Pustaka SD Negeri Borong di grup sekolah dan media sosial. Kegiatan donor darah oleh Bunda Pustaka yang mendapat dukungan Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, M. Amin Syam, S.Pd, Gr ini diadakan di Perpustakaan Gerbang […]

Read more
Makassar SULSEL

Camat Mamajang Hadiri Pelantikan Ketua TP. PKK Kelurahan

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Camat Mamajang, Andi Irdan Pandita, S.STP., M.Si, mendampingi Ketua TP PKK Kecamatan Mamajang, Andi Syarti Irdan, S. Psi, pada Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Ketua TP PKK Kelurahan se-Kecamatan Mamajang, yang dirangkaikan dengan Pengukuhan Ketua Bunda PAUD Kelurahan se-Kecamatan Mamajang yang berlangsung di Aula Kantor Camat Mamajang, Kamis (13/11/2025). Kegiatan ini merupakan […]

Read more