Tekan Penyebaran Covid – 19, Prajurit Hasanuddin Beri Edukasi Warga di Pusat Perbelanjaan dan Pasar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Dalam rangka mengendalikan penyebaran virus corona (Covid-19) yang semakin masif, Satgas Terpadu Pengetatan Disiplin Protokol Kesehatan Covid-19 melakukan edukasi dan upaya-upaya persuasif kepada warga. Edukasi menyasar pusat perbelanjaan (mall), pertokoan dan pasar di Makassar, Sulsel, Minggu (20/6/2020).

Dandim 1408/BS Kolonel Inf Andriyanto menjelaskan, bahwa satuan tugas gabungan tersebut bersifat persuasif, dengan mengingatkan setiap pengunjung pusat perbelanjaan maupun pasar, agar menggunakan masker dan tetap menjaga jarak dengan orang lain, sesuai protokol kesehatan yang ditetapkan oleh pemerintah.

Untuk para pedagang toko maupun pengelola pasar, Dandim meminta untuk menyediakan alat cuci tangan dan mewajibkan setiap pengunjung untuk memakai masker.

“Terdapat 10 mall atau pusat perbelanjaan yang menjadi sasaran diantaranya, Mall Trans Daya, Mall Panakukang, Mall Nipah, Makassar Town Square, MTC, Trans Studio, Mall Ratu Indah, Karebosi Link, Phinisi Point, Global Trace Center,” jelas Andriyanto.

“Untuk pasar tradisional yang menjadi sasaran pengetatan disiplin yakni, Pasar Panampu, Pasar Sentral, Pasar Butung, Pasar Terong, Pasar Todupuli, Pasar Cendrawasih, Pasar Sawah, Pasar Pabaengbaeng, Pasar Parang Tambung dan Pasar Daya,” tambahnya.

Wadan Yonarhanud 4/AAY Mayor Arh Wasis Tamtomo yang bertugas mengendalikan prajurit di lapangan mengatakan jika hal tersebut adalah instruksi langsung dari Pangdam.

“Ini instruksi langsung Bapak Pangdam ke seluruh jajaran untuk menggelar pengetatan disiplin protokol kesehatan di sarana umum, tempat keramaian maupun pasar, guna memerangi penyebaran Covid-19 di Makassar,” ungkapnya.

“Selain pengetatan disiplin, satgas gabungan juga melaksanakan penyemprotan dan pembagian masker ke warga. Hal ini dilakukan secara rutin tiap hari libur, baik Sabtu dan Minggu. Karena di hari-hari tersebut biasanya warga akan keluar memenuhi tempat sarana umum, pusat keramaian maupun fasilitas lainnya,” sambung Mayor Wasis.

Lanjutnya, diimbau kepada masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan bilamana mengunjungi pusat keramaian, tempat perbelanjaan. Untuk itu, kepada para pedagang toko maupun pengelola pasar untuk menyediakan alat cuci tangan serta mewajibkan setiap pengunjung untuk memakai masker.

Marwan pemilik lapak di Pasar Terong sangat mendukung upaya Satgas melakukan pengetatan disiplin dalam rangka memutus mata rantai virus corona.

“Kami sangat mendukung kegiatan yang dilakukan oleh Satgas Terpadu di tempat keramaian ataupun perbelanjaan di Makassar, tentunya ini sebagai upaya untuk menekan penyebaran virus corona agar tidak terus bertambah,” tuturnya.

Dg. Sutra salah seorang pembeli mengatakan dia juga juga takut sama corona, apalagi banyak orang yang tidak disiplin terutama pakai masker.

“Semoga wabah ini cepat berakhir, dan kita semua diberikan kesadaran pribadi untuk disiplin mengikuti imbauan dari bapak tentara guna mematuhi protokol kesehatan”,” tutur Dg Sutra.

Penulis : Edi

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL TNI / POLRI

Pererat Silaturahmi dan Sinergi, Pangdam Hasanuddin Terima Kunjungan Kapolda Sulsel di Makodam

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pangdam XIV/Hasanuddin Mayjen TNI Windiyatno didampingi sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kodam menerima kunjungan silaturahmi dari Kapolda Sulsel Irjen Pol. Drs. Rusdi Hartono, M.Si bersama rombongan, bertempat di Ruang Tamu Pangdam, Makodam, Jalan Urip Sumoharjo, Kota Makassar, Rabu (22/10/2025). Kedatangan Kapolda Sulsel ini, selain untuk menjaga hubungan silaturahmi dan mempererat sinergitas antara TNI […]

Read more
Makassar SULSEL

Kado Hari Santri : Pemkot Makassar Siapkan Regulasi untuk Perkuat Pesantren

MAKASSAR, EDELWEIANEWS.COM – Momentum Peringatan Hari Santri Nasional 2025 menjadi babak baru bagi penguatan lembaga pesantren di Kota Makassar. Pemerintah Kota (Pemkot) Makassar bersama DPRD Kota Makassar resmi membahas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Fasilitas Penyelenggaraan Pesantren dalam rapat paripurna yang kini dibahas di DPRD masuk tahapan paripurna. Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, menyampaikan apresiasi […]

Read more
Makassar SULSEL

Pemkot Makassar Bangun Dua Kawasan Urban Farming Modern

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Pemerintah Kota Makassar terus menunjukkan komitmennya dalam mendorong kemandirian pangan dan ekonomi kerakyatan melalui pengembangan program Urban Farming. Upaya itu kembali dipertegas dalam Rapat Koordinasi Urban Farming yang digelar di Kantor Balai Kota Makassar, Rabu (22/10/2025). Rapat ini dipimpin langsung oleh Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin. Program ini diinisiasi oleh Dinas Perikanan […]

Read more