Tingkatkan Akses Sanitasi, IPLT Segera Dibangun di Luwu Utara

LUWU UTARA, EDELWEISNEWS.COM – Pembangunan Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja (IPLT) di Kabupaten Luwu Utara bakal segera diwujudkan. Rencananya lokasi pembangunan IPLT akan ditempatkan di Desa Radda Kecamatan Baebunta.

Hal tersebut diungkapkan Kepala Bappeda Kabupaten Luwu Utara, Rusydi Rasyid di Masamba, Jumat (19/6/2020).

Rusydi mengungkapkan, lokasi rencana pembangunan IPLT telah dikunjungi pihak Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Sulawesi Selatan baru-baru ini. Hasil peninjauan yang juga dihadiri DPRKP2 dan Dinas PUPR itu disebutkan bahwa Desa Radda telah memenuhi kriteria, baik teknis maupun non teknis untuk dijadikan lokasi IPLT.  

“Pada dasarnya lokasi tersebut telah memenuhi kriteria teknis dan non teknis, sehingga selanjutnya dapat ditentukan sebagai lokasi IPLT,” kata Rusydi.

Guna mendukung upaya ini, Pemda Lutra melalui DPRKP2 telah mengalokasikan anggaran pengadaan lahan lokasi IPLT pada TA 2020 sebagai salah satu wujud pemenuhan readiness criteria.

“Anggaran pengadaan lahannya di DPRKP2, sementara untuk pembangunan IPLT-nya sendiri, anggaran fisiknya melalui BBPW Sulsel Kementerian PUPR yang rencananya akan dianggarkan pada TA 2021,” terang Rusydi.

“IPLT ini jika terbangun akan memberi manfaat dalam pemenuhan akses sanitasi yang aman, sebagai salah satu kebutuhan dasar guna mendukung kesehatan masyarakat, lingkungan dan kesejahteraan ekonomi berkelanjutan,” pungkasnya.

Sekadar diketahui, pemerintah pusat melalui Kementerian PUPR telah menjadikan pengelolaan lumpur tinja sebagai salah satu program prioritasnya. Tentu hal ini (IPLT) juga sangat sejalan dengan upaya Pemerintah Daerah Kabupaten Luwu Utara untuk meningkatkan akses sanitasi yang layak dan aman di seluruh Wilayah Kabupaten Luwu Utara. (hum)

Editor : Anisah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar SULSEL

Lurah Bakung Gelar Rapat Persiapan Pemilu Raya RT/RW se – Kota Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Kelurahan Bakung, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar baru saja menggelar rapat persiapan pemilihan Ketua RT dan Ketua RW se-Kota Makassar yang akan digelar dalam waktu dekat, Sabtu (15/11/2025). Rapat persiapan Pemilu Raya tersebut dihadiri oleh Lurah Kelurahan Bakung, Nani Handayani, SH, Kasi Pemerintahan, Binmas, Babinsa, staf Kelurahan, tokoh masyarakat, dan para Pjs Ketua […]

Read more
Makassar SULSEL

Bunda Pustaka SD Negeri Borong dan PMI Makassar Gelar Donor Darah

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – “Berani Donor Darah, Berani Berbagi Kehidupan.” Begitulah bunyi poster kegiatan donor darah yang disebarkan oleh pengurus Bunda Pustaka SD Negeri Borong di grup sekolah dan media sosial. Kegiatan donor darah oleh Bunda Pustaka yang mendapat dukungan Kepala UPT SPF SD Negeri Borong, M. Amin Syam, S.Pd, Gr ini diadakan di Perpustakaan Gerbang […]

Read more
Bulukumba SULSEL

Sore Bercerita #5 — Pengajian Seni Bersama Dr. Sumbo Tinarbuko : Story Telling

BULUKUMBA, EDELWEISNEWS.COM – Pada pertemuan kali ini, ruang virtual Sore Bercerita kembali dibuka seperti halnya sebuah galeri yang menerima kedatangan pengunjungnya. Pukul 17.00 hingga 18.10 Wita, pengajian seni DKV bersama Dr. Sumbo Tinarbuko berlangsung sebagai sebuah ritual pengetahuan yang terawat, menghadirkan tema story telling sebagai medium penting dalam desain komunikasi visual (14 November 2025). Dr. […]

Read more