Wakili Pangdam XIV/Hsn, Kapoksahli Pangdam XIV/Hsn Harap Silatnas IKA UIN Alauddin Dapat Tingkatkan Jiwa Soliditas

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM– Kapoksahli Pangdam XIV/Hsn Brigjen TNI Heri Sutrisma, S.H., M.A., mewakili Pangdam XIV/Hasanuddin menghadiri acara Silaturahmi Nasional (Silatnas), dan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Ikatan Keluarga Alumni UIN Alauddin Makassar, yang diselenggarakan di Hotel Myko, Kota Makassar, Sabtu (20/5/2023).

Kegiatan tersebut merupakan ajang silaturahmi bagi para Alumni IKA UIN Alauiddin, dimana pada acara pengukuhan dan Silatnas tersebut dihadiri alumni dan keluarga masing-masing, berkisar puluhan ribu orang yang tersebar dari segala penjuru negeri dan berbagai kalangan.

Brigjen Heri menyampaikan ucapan selamat dan sukses atas pelaksanaan kegiatan pengukuhan, Silatnas dan Rakernas IKA UIN Alauddin Makassar yang telah berjalan dengan lancar dalam suasana penuh keakraban.

“Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini dapat meningkatkan jiwa soliditas antar para alumni, serta dapat menumbuhkan suatu pokok-pokok pemikiran dalam membantu menyelesaikan berbagai permasalahan nasional yang bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya.

Untuk diketahui, selain melaksanakan acara Silatnas dan Rakernas, dalam agendanya, IKA UIN Alauddin juga akan melaksanakan kegiatan jalan sehat.

Sumber : Pendam XIV Hsn

Editor. : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Makassar

TP PKK Kota Makassar Gelar SMEP di Kecamatan Makassar

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Supervisi, Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (SMEP) program Sekretaris TP. PKK Kota Makassar digelar di Kecamatan Makassar, Minggu (17 November 2024). Tim PKK Kota Makassar mengevaluasi seluruh Pokja Kelurahan, setelah itu melanjutkan untuk menilai lorong Binaan PKK Kecamatan Makassar yang berlokasi di Lorong PKK, Jalan Maccini Raya, Kelurahan Maccini, Kecamatan Makassar.

Read more
Luwu Timur SULSEL

Apel Siaga Pengawasan Pilkada 2024, Wujud Komitmen Jaga Demokrasi yang Jujur dan Damai

LUWU TIMUR, EDELWEISNEWS.COM – Kita semua berkumpul ditempat ini menunjukkan kesiapan kita dalam mengawal jalannya Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024. Momentum apel siaga ini adalah wujud nyata komitmen kita dalam memastikan bahwa pelaksanaan Pilkada berjalan dengan jujur, adil, aman, damai, dan demokratis. Demikian dikatakan Staf Ahli Hukum dan Pemerintahan, Andi Juanna Fahruddin saat memberikan arahan […]

Read more
Jakarta SULSEL

Evaluator Kemendagri: Kinerja Prof Zudan di Sulsel Sangat Baik

JAKARTA, EDELWEISNEWS.COM.- Pj Gubernur Sulsel Prof Zudan Arif Fakrulloh mengikuti evaluasi kinerja (Evkin) per triwulan sebagai penjabat gubernur di Sulsel, Kamis (21 November 2024), di Gedung Itjen Kemendagri di Jakarta. Per 17 November lalu, orang nomor satu di Sulsel ini sudah menapak bulan keenam. Itu artinya, evaluasi kinerja kali ini adalah kali kedua sejak menjabat […]

Read more