KKN PPM UNM Latih Masyarakat Mengolah Produk Perikanan

PANGKEP,EDELWEISNEWS.COM – Usaha Diversifikasi Produk Perikanan dilaksanakan di Aula Kantor Desa Mandalle Kecamatan Mandalle Kabupaten Pangkep (28/7/2019).

Sebanyak 25 mahasiswa Universitas Negeri Makassar melaksanakan Kuliah Kerja Nyata Pemberdayaan Pembelajaran Masyarakat (KKN PPM). KKN PPM merupakan KKN yang dinaungi langsung oleh Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi. 

Kegiatan yang dilaksanakan yaitu pelatihan pembutan nugget dari olahan ikan bandeng. Diawali dengan pemberian materi, pembuatan, hingga pengemasan nugget ikan bandeng. Pelatihan ini dilaksanakan sebagai bentuk pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi  yang mengarah ke pemberdayaan masyarakat secara langsung, dalam hal menerapkan ilmu dan pengalaman baru serta menumbuh kembangkan usaha kreatif lokal di Desa Mandalle.

Antusias masyarakat cukup besar, ditunjukkan dengan kehadiran masyarakat sekitar, khususnya para ibu rumah tangga, komunitas wanita, hingga siswa- siswi sekolah menengah yang turut andil dalam kegiatan ini.

“Kegiatan ini sangat menarik minat masyarakat, khususnya bagi kalangan wanita. Juga memperkaya pengalaman, agar kedepannya bisa menjadi ibu rumah tangga yang tidak hanya terampil memasak, tapi juga terampil dalam berwirausaha,” kata Ketua PKK Desa Mandalle.

Pembuatan nugget dari ikan bandeng dilatar belakangi oleh mayoritas petani tambak yang membudidayakan ikan bandeng. Selain dari diversifikasi program perikanan, dilaksanakan pula program kerja tambahan yang diusung oleh mahasiswa KKN PPM. Kegiatan tersebut dilakukan setelah diadakan observasi kebutuhan masyarakat  di Desa Mandalle.

Sejumlah program kerja tambahan telah pula dilaksanakan oleh mahasiswa KKN PPM UNM, seperti bimbingan mengaji, mengajar di sekolah, pelatihan pembuatan pupuk kompos dan taman sayur herbal.

Kepala Desa Mandalle Abd Rahman Aso, A.Md, Pi dalam sambutannya  berharap semua program kerja yang diusung oleh mahasiswa KKN PPM dapat berjalan dengan baik.

“Kami mendukung segala program kerja yang diusung oleh adik-adik mahasiswa KKN PPM UNM, karena pastinya program kerja ini juga untuk masyarakat kami,” tuturnya.

Penulis : Adi Summit

Editor : Jesi Heny

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pangkep SULSEL

Hadiri HUT PT. Semen Tonasa ke-56, Prof Zudan Minta Perkuat Strategi Branding

PANGKEP, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Prof Zudan Arif Fakrulloh menghadiri perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) PT. Semen Tonasa yang genap berusia ke-56 tahun, di Auditorium Kantor Pusat PT Semen Tonasa, Kabupaten Pangkep, Jumat (1 November 2024).  Malam perayaan HUT PT Semen Tonasa berlangsung meriah. Para tamu serta penonton disajikan pertunjukan hiburan yang menarik, […]

Read more
Pangkep SULSEL

Kebutuhan Industri Besar, Pj Gubernur Sulsel Ajak Lintas Stakeholder Kembangkan Potensi Garam di Sulsel

PANGKEP, EDELWEISNEWS.COM – Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, menyebut kebutuhan industri akan garam cukup besar. Karena itu, ia mengajak lintas stakeholder untuk mengembangkan potensi garam di Sulsel. Hal ini sekaligus akan meningkatkan kesejahteraan para petani garam. Prof Zudan mengajak untuk mendukung dari sektor produksi, teknologi, maupun distribusi dari petani ke pabrik-pabrik.  “Kita harus […]

Read more
Pangkep

Nelayan Hilang Saat Melaut di Perairan Pulau Lumu-Lumu Kab. Pangkep

MAKASSAR, EDELWEISNEWS.COM – Seorang nelayan bernama Wandi (23 tahun) dikabarkan terjatuh dari perahunya dan hilang saat mencari ikan di perairan Pulau Lumu Lumu Kabupaten Pangkep, pada rabu sore (11/9). Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Makassar, Muh. Arif Anwar menerima informasi ini, pagi tadi dan segera menerjunkan tim rescue untuk melakukan pencarian. “Pagi ini tim SAR […]

Read more